MAGETAN, KABAROPOSISI.NET – Media cetak dan online Kabaroposisi.net bersama Arya Media merayakan ulang tahun di Hotel Nusa Indah Sarangan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, Sabtu dan Minggu, (19-20/11).
Hadir dalam acara, Bupati Magetan, Perwakilan Kodim Magetan, Perwakilan Polres Magetan, Keluarga Besar Sekretariat Bersama Wartawan Indonesia dan 50 orang lebih wartawan dari berbagai media.
Dalam sambutannya, Bupati Magetan menjelaskan pentingnya menjaga netralitas dan fakta dalam penerbitan berita. Hal itu berkaitan dengan kondisi masyarakat Indonesia dengan negara-negara maju yang memiliki pemahaman lebih.
“Berita yang ditulis harus sama dengan fakta. Masyarakat kita beda dengan negara maju. Berita yang beredar mudah dipercaya. Jadi jangan sampai berita salah dijadikan pemahaman masyarakat, bahaya,” kata Suprawoto.
Lebih lanjut, Suprawoto yang juga pernah bersumbangsih pada perumusan Undang Undang ITE itu berpesan pada awak media agar lebih bijaksana dalam memilih bahasa.
“Berita harus logis, jangan dibesar-besarkan. Cantohnya, kemarin Magetan banjir, tapi bukan banjir bandang seperti berita yang beredar,” lanjut Suprawoto.
Sementara, Suprapto yang menjadi ketua panitia menjelaskan bila perayaan hari jadi kali yang ke-Sebelas untuk Kabaroposisi.net dan ke -Tiga untuk Arya Media.
“Hari ini ulang tahun ke-11 untuk Kabaroposisi.net dan ke-3 untuk Arya Media,” terang Suprapto yang juga pimpinan redaksi dari Kabaroposisi.net.