KABAROPOSISI.NET.|BANYUWANGI – Jalan raya arah Rogojampi menuju Banyuwangi Kota, Senin 21/11/2021 dalam beberapa waktu terpaksa mengalami kemacetan. Hal tersebut dikarenakan adanya mobiltas aksi demo yang dilakukan oleh Konfederasi Sopir Logistik Indonesia yang ada di Kabupaten Banyuwangi.
Ratusan Truck Fuso bergerak dari arah Rogojampi menuju Banyuwangi Kota, tak ayal bila hal itu membuat kendaraan yang lain harus memperlambat lajunya. Namun karena pengendalian yang baik dan iriing-iringan yang tertib, meski lamban arus lalu lintas berjalan lancar.
Pantauan media terlihat tulisan-tulisan ungkapan aspirasi berbau kritik pada bak-bak beberapa Truck Fuso. Ada yang memuat tulisan “Odol Bukan Penjahat”, ada pula yang menyuarakan “Jangan Sepihak Membuat Peraturan Pikirkan Kami Rakyat Kecil”, ada juga yang ungkapkan “Tolak Normalisasi, Entah Apa Yang Merasuki Dishub”, dan lain sebagainya.
Sementara diketahui dari surat Pemberitahuan Aksi yang beredar di grup-grup WhatsApp dari Konfederasi Sopir Logistik Indonesia. Bahwa aksi demo atau menyampaikan pendapat di muka umum itu dilakukan dalam rangka “Menolak Kebijakan Pemerintah terkait diberlakukan Odol atau Over Dimensi terhadap kendaraan Truck”.
Titik kumpul aksi bertempat di RTH Kedayunan Banyuwangi. Sekira beberapa jam sedari pagi sekitar RTH Kedayunan dibanjiri ratuasan Truck Fuso yang bersiap menuju Dishub Banyuwangi, juga kendaraan umum. Setelah peserta aksi demo bergerak, sekira pukul 09:30 Wib suasana RTH dan jalir lintas lembali normal. (r35).