Pemkab Blora Mengajukan Lowongan 2.950 Formasi ASN dan PPPK Ke Menpan RB

Kabaroposisi.net | Blora – Pemkab Blora wacanakan, di tahun 2024 ini akan buka 2.000-an formasi PNS dan PPPK baru. Untuk tahapan rekrutmennya hingga saat ini Pemkab masih menunggu pengumuman resmi dari BKN.

Di sela-sela penyerahan SK pensiun dan piagam penghargaan kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemkab Blora yang akan memasuki masa pensiun per TMT 1 Mei dan 1 Juni 2024, Senin (25/3/2024), Bupati Blora, H. Arief Rohman juga menyinggung tentang rencana Blora akan membuka formasi PNS dan PPPK baru tersebut.

Bacaan Lainnya

“Saat ini Pemkab Blora juga sedang mengusulkan formasi PNS baru sekaligus PPPK untuk meneruskan tugas tugas para PNS yang pensiun. Informasinya sementara ada sekitar 2.000 – an formasi yang akan dibuka di Pemkab Blora baik PNS maupun PPPK.

Menurut Bupati Arief, pihaknya masih menunggu pengumuman resmi dari BKN untuk tahap rekrutmennya. Kemungkinan nanti setelah lebaran atau awal Mei. Saat ini Kepala BKD sedang di Jakarta untuk mengikuti rapat formasi baik nakes, guru, maupun tenaga teknis,” tandasnya.

Terpisah Kepala BKD Blora, Drs. Heru Eko Wiyono ketika dikonfirmasi menjelaskan, bahwa saat ini Pemkab Blora memang mengajukan lowongan sebanyak 2.950 formasi bagi calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerjasama (PPPK).

Dikemukakan, jumlah tersebut memang formasi yang disetujui oleh Menpan RB. Hanya, saat ini masih baru proses merinci sesuai kebutuhan ASN di Kabupaten Blora dan disesuaikan kemampuan keuangan daerah.

Tambah Heru Eko Wiyono‘’Hari ini kami baru pertemuan desk dengan Kemenkes tentang pengusulan Jabatan Fungsional Kesehatan tenaga kesehatan tahun 2024. Bila nanti clear baru kita umumkan ke publik,’’ Senin (25/3/24).(GaS)

Pos terkait