DANLANAL BANYUWANGI HADIRI UPACARA HARI SUMPAH PEMUDA KE. 91 DI TAMAN BLAMBANGAN

Kabar Oposisi.net.(BANYUWANGI)

Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Banyuwangi, Lantamal V, Koarmada II, Letkol Laut (P) Yulius Azz Zaenal, S.H., M.Tr.Hanla., M.M beserta Ketua Jalasenastri Cabang 6 Korcab V Daerah Jalasenastri Armada (DJA) II Ny. Dewi Yulius Azz Zaenal hadiri upacara peringatan ke-91 Hari Sumpah Pemuda Tahun 2019 di Taman Blambangan Banyuwangi Jl. Diponegoro No. 2 Kepatihan Banyuwangi, Senin (28/10/2019) pagi.

Pada upacara peringatan ke-91 Hari Sumpah Pemuda tersebut Irup membacakan amanat Menteri Pemuda dan Olahraga Bapak Zainudin Amali, Menpora RI menyampaikan terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada tokoh pemuda tahun 1928 yang telah mendeklarasikan sumpah pemuda sehingga menjadi pelopor pemuda untuk mewujudkan kemerdekaan Indonesia sekaligus menjaga keutuhan NKRI.

Hari Sumpah Pemuda ke-91 kali ini mengambil tema “Bersatu Kita Maju”. Tema ini yang diambil untuk menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada tahun 1928 dalam Sumpah Pemuda. Bahwa dengan persatuan kita dapat mewujudkan cita-cita bangsa.

Tema bersatu kita maju sesungguhnya diperuntukkan untuk seluruh elemen bangsa, tetapi bagi pemuda menjadi keharusan karena ditangan pemuda lah Indonesia bisa lebih maju. Pemuda untuk Indonesia maju adalah pemuda yang memiliki karakter, kapasitas, kemampuan, inovasi, kreativitas yang tinggi, mandiri, inspiratif serta mampu bertahan dan unggul dalam menghadapi persaingan dunia.

Pemuda adalah masa depan bangsa dan negara, Pemuda Indonesia harus maju dan berani menaklukkan dunia, saya berharap kedepan akan banyak muncul tokoh-tokoh muda yang mendunia.

Hadir pada peringatan ke-91 Hari Sumpah Pemuda 2019 tersebut antara lain Forkopimda beserta istri, veteran, Perwira TNI Polri, Camat dan Lurah se-kabupaten Banyuwangi beserta istri, pimpinan organisasi dan instansi vertikal. (ktb/penlanalbwi).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *