Wujudkan Generasi Unggul, SMKN  2 PACITAN Terapkan Pendidikan Bina Karakter

PACITAN  Kabarposisi.net, _ Untuk mewujudkan generasi yang unggul SMKN 2 pacitan menerapkan penguatan Bina Karakter.Program bina karakter menjadi “Ruh” dari pendidikan.

Dinahkodai oleh Drs.Hendrik Subroto M.M tenaga pendidik SMKN 2 peduli terhadap disiswanya.

Guru PNS dipotong 2,5% untuk UPZ(unit pengelola zakat) dan diberikan kepada anak-anak yatim piatu sebesar 100×3=300.selama tiga bulan sekali.
Program tersebut penting dilakukan untuk mendorong agar siswa dapat menumbuh kembangkan karakter positifnya dan memiliki rasa tanggung jawab.

“karakter itu tidak hanya sopan santun, tetapi peduli kepada sesama, jujur, mandiri dan juga bertanggungjawab”, ungkap Hendrik Subroto.

Selama menahkodai SMKN 2 Hendrik Subroto juga menjalin komunikasi yang baik antara pihak sekolah dengan siswa maupun orang tua. Dan hasilnya sangat luar biasa, Alhamdulillah tingkat kenakalan remaja di SMKN 2 sangat jauh berkurang.

Harapan Hendrik Subroto dengan berbagai upaya yang dilakukan sekolah, ke depan SMKN 2 bisa tetap eksis dan semakin maju sehingga bisa mendapatkan kepercayaan untuk mewujudkan generasi yang unggul di era globalisasi.

SMKN 2 Pacitan ditunjang dengan pendidikan yang cukup representatif diantaranya ruang kelas yang nyaman serta memadai untuk melaksanakan kegiatan belajar mengajar, mushola, tempat parkir yang luas, laboratorium yang lengkap di setiap jurusan serta ruang perpustakaan. (SUS)

Pos terkait