DANDIM 0820 Sosialisasikan Batasan Ber-MEDSOS

Probolinggo,kabaroposisi.net,- Cegah penyalahgunaan media sosial (medsos) bagi  Prajurit, Persit dan ASN dijajaran Kodim 0820/Probolinggo gelar sosialisasi dengan tema “Batasan Prajurit dan ASN TNI AD serta Keluarga Dalam Bermedia Sosial. Kegiatan sosialisasi bertempat di Aula Makodim 0820/Probolinggo jl. Panglima Sudirman No.73 Kelurahan Kebonsari Kulon Kecamatan Kanigaran Kota Probolinggo. Sabtu (19/09/20).

Kegiatan sosialisasi tersebut dibuka langsung oleh Komandan Kodim 0820/Probolinggo Letkol Inf Imam Wibowo. Sosialisasi penggunaan medsos ini berlangsung cukup antusias hal ini terlihat dari banyaknya peserta dan dihadiri oleh Kasdim 0820/Probolinggo Mayor Inf Meftah Puaddi, Para Perwira Staf, dan Para Danramil jajaran serta Ketua Persit Cabang XXXIV Kodim 0820/Probolinggo beserta pengurus.

Dalam arahanya Dandim 0820/Probolinggo Letkol Inf Imam Wibowo menghimbau serta mengajak Prajurit maupun Persit dijajaran agar bijak dalam menggunakan media sosial.
“Kita harus bijak dalam menggunakan medsos, baik itu facebook, Whatsapp, instagram, twinter, maupun yang lain, agar tidak berkomentar maupun menulis status yang dapat merugikan diri kita pribadi maupun secara institusi. Pada saat menggunakan medsos dilakukan dengan sesuai norma hukum yang benar dan profesional, pastikan dengan menggunakan bahasa yang santun sesuai kepantasan dan adat budaya serta jangan mudah melanjutkan ataupun meneruskan berita berita yang tidak jelas sumber dan kebenarannya”.Ajak Dandim 0820/Probolinggo.

Labih lanjut Komandan juga menekankan kepada seluruh Prajuritnya agar selalu memantau keluarganya dalam menggunakan media sosial.
“Kita sebagai Prajurit dan Kepala Keluarga dalam rumah tangga, harus selalu memberikan penekanan kepada keluarga, baik istri maupun anak-anak agar memilih dan menshare berita yang benar dan bisa dipertanggung jawabkan, kalau tidak penting tidak usah berkomentar dalam medsos, apalagi mengkritik yang kita sendiri belum tahu kebenaranya,” tegas Dandim.

Dalam kesempatan tersebut Dandim 0820/Probolinggo Letkol Inf Imam Wibowo juga menyinggung tentang wabah Covid 19 agar kita tetap disiplin melaksanakan Protokol kesehatan dengan menerapkan penggunaan masker, jaga jarak, menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat serta jaga imunitas tubuh, tetap mengikuti dan mematuhi apa yang menjadi kebijakan Pemerintah.Tutupnya. (Cakra393-Win)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *