TARIK PLASTIK, MAHASISWA POLIWANGI RAIH JUARA 2 DALAM SELEKSI PEMUDA PELOPOR 2020 KATEGORI PENGELOLAAN SUMBER DAYA ALAM, LINGKUNGAN DAN PARIWISATA

KABAROPOSOSI.NET.|BANYUWANGI – 

(10/12/2020) Kamis, bertempat di Aston Banyuwangi Hotel telah berlangsung Penganugerahan Juara Seleksi Pemuda Pelopor 2020 yang diselenggarakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Banyuwangi. Dihadiri oleh para peserta serta Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Banyuwangi, Zen Kostolani.

Dalam kegiatan kepemudaan ini, mahasiswa Program Studi Manajemen Bisnis Pariwisata Poliwangi atas nama Khusaini Dwisyah Putra berhasil menyabet juara 2 dalam kategori Pengelolaan Sumber Daya Alam, Lingkungan dan Pariwisata dibawah Juara 1 atas nama Edi Saputro selaku Ketua Kelompok Sadar Pariwisata (Pokdarwis) Kemiren yang juga merupakan alumni Prodi MBP Poliwangi.

“Progam yang saya ajukan bernama gerakan tarik plastik atau getplastic dimana kegiatannya menarik plastik yang ada di lingkungan desa Sembulung,” Ungkap Khusaini. Ia beserta kalompok pemudanya juga mengedukasi masyarakat tentang pentingnya mengelola sampah dan membuat kompos dari sampah.

”Terus jaga lingkungan yang telah memberikan banyak manfaat mulai dari hal hal yang kecil, memilah sampah organik dan anorganik, dengan hal yang kecil bisa membuat hal yang besar,” tutupnya. (red)

Sumber : Koordinator Humas, :

Wahyu Naris Wari, S.T., M.T.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *