Michael : “Lebih Baik Gak Partai-Partaian Daripada Mengikuti Ketua Partai Hasil Kongres Abal-Abal”

KABAROPOSISI.NET.|BANYUWANGI – Bertempat di AULA Agro Wisata Alam Indah Lestari (AIL) Desa Karangbendo Kecamatan Rogojampi Kabupaten Banyuwangi. Jumat 12/03/2021 berlangsung konsolidasi DPC Partai Demokrat solidkan dukungan kepada Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Secara kebetulan acara tersebut digelar bertepatan dengan peringatan ulang tahun Michael Edy Hariyanto, SH Ketua DPC Demokrat Banyuwangi juga ulang tahun anggota Fraksi Demokrat Yusieni. Hadir dalam acara tersebut seluruh pengurus Ranting, DPAC, DPC, Dewan Pertimbangan DPC, Dewan Kehormatan DPC, dan anggota Fraksi Partai Demokrat Banyuwangi.

Michael Edy Hariyanto, SH dalam sambutannya ucap syukur karena walaupun Partai Demokrat mengalami prahara. Namun ternyata Kader Partai Demokrat Banyuwangi masih tetap solid dan kompak bisa hadir dalam acara tersebut. Sekilas diinformasikan oleh Michael, bahwa kemarin di Surabaya semua Ketua DPC se Jawa Timur sebanyak 38 DPC, pengurus DPD dan Fraksi Demokrat. Kompak menyatakan dukungan kepada Ketua Umum-nya yaitu AHY.

Tak hanya itu, menurut Michael bentuk dukungan bukan hanya sekedar dukungan saja. Melainkan bukti dukungan kepada kepemimpinan AHY sebagai Ketua Umum Partai Demokrat “diaktenotariskan”. Selain itu kata Michael sebagaimana hasil komunikasinya dengan sesama pengurus DPC seluruh Indonesia. Diperoleh informasi, semua masih solid dan kompak tetap mendukung AHY sebagai Ketua Umum Partai Demokrat yang disebutnya konstitusional.

“Jadi jika Kemenkum Ham mengakui hasil Kongres abal-abal itu, kita tidak akan tinggal diam. Kita akan berjuang sekuat tenaga untuk mempertahankan mas AHY sebagai Ketua Umum kita. Lebih baik kita gak partai-partaian daripada mengikuti Ketua Partai hasil Kongres abal-abal itu”, cetus Michael sambil lempar pertanyaan, “Apakah kalian semua sanggup membela Ketua Umum kita mas AHY..???, dijawab serempak oleh semua yang hadir, “Sangguuuuup”.

Namun Michael sangat optimis Pemeritah tidak akan mengesahkan hasil Kongres yang disebutnya abal-abal itu. Alasan Michael adalah keyakinannya bahwa dalam persoalan tersebut, Kemenkum Ham akan mengedepankan nilai-nilai hukum dan keadilan serta menegakan demokrasi.

Sebagai bentuk dukungan spiritual diadakan doa bersama oleh tokoh dari lintas Agama secara bergantian. Yang mana dalam doanya semua memohon kepada Tuhan YME, agar Partai Demokrat pimpinan AHY diberi kekuatan dan keselamatan dari segala macam ujian. Serta mendoakan agar Partai Demokrat ke depan menjadi Partai yang jadi harapan dan dicintai rakyat. Apalagi kata Michael banyak pakar hukum dan pengamat politik yang menyesalkan adanya KLB tersebut.

Yang cukup menarik perhatian di acara tersebut, ada beberapa Kader Partai Demokrat asal Dusun Cemetuk Desa Cluring. Sengaja hadir dan melakukan atraksi bakar badan, jilat besi panas, makan paku, dan kekebalan tubuh dari senjata tajam (samurai). Di luar dugaan ternyata salah satu dari mereka saat dikonfirmasi awak media dengan lantang mengatakan,

“Kami siap maju bila Ketua DPC Demokrat Banyuwangi membutuhkan kami membela pak AHY. Dan di Banyuwangi ada ribuan yang punya kemampuan seperti ini dan siap bila dibutuhkan”, ungkapnya tanpa keraguan sedikitpun. (r35).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *