Tiga Pilar, PPKM, dan Pokmas Bedewang, Sinergi Tekan Kasus Covid – 19

Kabaroposisi.net | BANYUWANGI – Lonjakan kasus positif covid-19 di beberapa wilayah khususnya di Kabupaten Banyuwangi akhir-akhir ini. Mengundang perhatian banyak pihak untuk melakukan upaya-upaya putus mata rantai penularan dan penyebaran virua covid-19 di lingkungannya.

Salah satunya adalah yang dilakukan hari ini oleh Tiga Pilar (Kepala Desa, Babinsa, Bhabinkamtibmas), Panitia PPKM, dan Pokmas Desa Bedewang Kecamatan Songgon Kabupaten Banyuwangi Selasa 29/6/2021. Pantauan media di waktu yang sama ada kegiatan Vaksinasi di Pendopo Desa Bedewang.

Dan momen tersebut oleh Kepala Desa Asmawi dimanfaatkan juga untuk melakukan oprasi yustisi bersama Babinsa, Bhabinkamtibmas, dibantu Panitia PPKM dan Pokmas. Dalam oprasi yustisi tersebut masih saja didapati warga pengguna jalan lalu lalang tanpa menggunakan masker.

“Saya heran sekali, masih ada saja warga yang kurang sadar kalau pakai masker itu penting untuk selamat dari penyebaran virus corona. Hampir tiap kegiatan oprasi yustisi kami Tiga Pilar selalu sediakan masker. Saya yakin warga sudah punya masker lebih dari 10 di rumahnya, hanya saja tidak sadar untuk patuh pada protokol kesehatan”, ujar Kades Asmawi.

Ketika ditanya soal sejauh mana pelaksanaan kegiatan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro. Kades Asmawi mengatakan bahwa Tiga Pilar Desa Bedewang berupaya maksimalkan kegiatan PPKM. Oleh karena itu dalam setiap kegiatan menyangkut penanganan covid-19, semua unsur dari PPKM terlibat. Dan sekarang dibantu juga didukung oleh Pokmas Minak Singo Bedewang.

Pasalnya menurut Kades Asmawi, Tiga Pilar, PPKM, Pokmas, sudah jadi satu rangkaian Tim dalam setiap kegiatan penanggulangan penularan dan penyebaran covid-19 di Desa Bedewang.

Selang beberapa menit setelah kegiatan yustisi usai, Tiga Pilar, Pokja PPKM, dan Pokmas Minak Singo Bedewang. Bergeser ke Dusun Karajan sambang dan menyampaikan bantuan logistik (sembako) kepada warga yang sedang menjalani isolasi mandiri di rumahnya. Kepada warga yang jalani isolasi mandiri, Kepala Desa Asmawi, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas Bedewang. Memberikan imun mental berupa support agar semangat dan percaya diri dalam menjalani isolasi mandiri. (r35).

Pos terkait