Edy Wuryanto Blusukan Gelar Sosialisasi Pencegahan Stunting

KABAROPOSISI.NET|Blora. Blusukan kali ini Anggota DPR RI Edy Wuryanto dukung program pemerintah perihal pencegahan Stunting, memberi perhatian khusus gizi buruk anak akibat pernikahan dini. Sebagai bentuk dukungannya, anggota Komisi IX DPR RI tersebut, bersama mitra kerjanya, Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Jawa Tengah (Jateng)

Blusukan Anggota DPRD RI hari ini Kamis (18/11/2021) di desa Kalinanas kecamatan japah dan desa Bakah kecamatan Kunduran, Kabupaten Blora Menggelar Sosialisasi Penguatan Pendataan Keluarga dan Kelompok Sasaran Bangga Kencana di wilayah Kabupaten Blora, yang akan dilanjutkan di kecamatan lain.

Bacaan Lainnya

Edy Wuryanto Mengatakan, ” Di Indonesia kasus stunting masih menjadi masalah kesehatan dengan jumlah yang cukup banyak. disebabkan oleh kekurangan gizi dengan manifestasi kegagalan pertumbuhan yang dimulai sejak Bayi dalam kandungan pada masa kehamilan hingga anak berusia dua tahun,” terangnya

“Saya mendorong pemerintah memberi perhatian khusus terhadap stunting ini. Sebab ini menyangkut masa depan penerus bangsa agar menjadi generesi yang sehat dan kuat, dengan upaya mendukung penanganan stunting ini di antaranya penambahan gizi serta pengetahuan soal gizi kepada masyarakat, ” jelasnya.

Edi Wuryanto cegah stunting

“ kendala keluarga bisa juga mempengaruhi bahkan memperburuk kondisi stunting. Hal tersebut pemerintah perlu melakukan pendampingan-pendampingan dalam upaya mengatasi stunting ini. Misalnya, bantuan peningkatan gizi kepada masyarakat,” Anggota DPRD RI ini

Perlu diketahui pemerintah melalui BKBN meluncurkan Program Bangga Kencana harus dikenalkan kepada semua lapisan masyarakat terutama program hindari 4T melahirkan (Terlalu Muda, Terlalu Tua, Terlalu dekat/rapat, Terlalu sering).(GaS)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *