Pekan Olahraga Dan Seni Narapidana Ditandai Pelepasan Balon

KABAROPOSISI.NET|Jombang, – Dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke 58 Tahun 2022, Lapas Jombang menggelar sejumlah kegiatan yang melibatkan warga binaan pemasyarakatan (WBP), pegawai, maupun masyarakat.

Salah satu kegiatan HBP ke 58 yang melibatkan WBP adalah Pekan Olahraga dan Seni Narapidana (PORSENAP) yang dibuka langsung oleh Kalapas Jombang, Mahendra Sulaksana melalui Upacara Pembukaan PORSENAP pagi ini (Rabu, 30/03).

Bacaan Lainnya

Dilaksanakan di lapangan serbaguna Lapas Jombang, kegiatan upacara diikuti oleh pegawai dan perwakilan narapidana. Secara simbolis Kalapas menyerahkan bola volly dan pelepasan balon sebagai tanda dibukanya kegiatan PORSENAP.

Dalam sambutannya, Kalapas berpesan kepada seluruh WBP yang mengikuti kegiatan PORSENAP untuk menjaga sportifitas dan semangat.

“Kegiatan PORSENAP ini untuk hiburan tetapi tetap menjaga sportifitas dan semangat”.

Perlu diketahui kegiatan PORSENAP di Lapas Jombang meliputi perlombaan bola volly, tenis meja, dan karaoke. Kegiatan berlangsung selama 3 hari dan diikuti oleh perwakilan WBP baik laki-laki maupun wanita.

Kegiatan PORSENAP diharapkan sebagai sarana hiburan dan rekreasi bagi WBP dalam menjalani masa pidana , sehingga tercipta suasana aman dan kondusif di Lapas Jombang.(SAP)

Pos terkait