UPTD SMPN 3 Bangkalan Bentuk Tim Untuk Kembangkan Kurikulum Merdeka Bersifat Mandiri

BANGKALAN | Kabaroposisi.net – Memasuki hari kedua Para siswa di SMPN 3 Bangkalan, Provinsi Jawa Timur, kini mulai mengikuti kegiatan belajar mengajar (KBM) pada tahun ajaran baru 2022/2023. Selasa, (19/07/2022).

Sebelumnya pada hari pertama masuk para peserta murid di tahun ajaran baru, kegiatan sekolah SMPN 3 Bangkalan diawali dengan pelaksanaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), hal tersebut dilakukan supaya para siswa disekolah tersebut terutamanya pada peserta didik baru, dapat beradaptasi dengan lingkungan sekolah setelah menjalani libur panjang.

Sementara itu Ahmad Huzaini Kepala Sekolah (kepsek) SMPN 3 Bangkalan, mengungkapkan bahwa dirinya memiliki keinginan untuk mengubah stigma negatif terutama pada kenakalan siswa, dengan cara menerapkan ekstrakulikuler terutama pramuka.

“Saya disini juga ingin mengecilkan stigma nakal karna stigma nakal ini ada di semua tempat termasuk disekolah, dari situ kita ingin mengubah anak itu menjadi produktif untuk menyalurkan potensi yang ada,” Ucap kepsek SMPN 3 Bangkalan.

Selain itu Ahmad Huzaini juga memaparkan bahwa sistem pembelajaran yang diberikan kepada siswa kelas tujuh menggunakan Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM).

Bahkan dirinya sampai membentuk tim yang bertujuan untuk mengembangkan Kurikulum Merdeka yang bersifat Mandiri.

“Untuk pembelajaran khususnya di kelas tujuh, mereka fokus di kurikulum merdeka kurikulum baru, kita ikut Kurikulum Merdeka Mandiri, untuk anak kelas delapan dan sembilan kita tetap kurikulum yang sebelumnya kurikulum K13, dan saya sudah bentuk tim pengembangan kurikulum untuk belajar kurikulum merdeka mandiri,” Pungkasnya (red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *