Waooo… Srikandi Demokrat Daftar Jadi Bacaleg Alias Melamar Jadi Abdinya Rakyat.

Kabaroposisi.net.|BANYUWANGI – Dari sejak dibukanya pendaftaran Bacaleg oleh DPC Partai Demokrat Banyuwangi beberapa waktu lalu, antusiasme tokoh dan putra-putri terbaik untuk jadi Calon Anggota Legeslatif melalui Partai Demokrat tinggi sekali. Tentu punya alasan tersendiri kenapa mereka memilih ingin jadi abdinya rakyat (wakil rakyat) menggunakan kendaraan Partai Demokrat.

Dan dari beberapa Bacaleg yang sudah mendaftarkan diri, terpantau hari ini Jumat 30/12/2022 salah satu Srikandi Partai Demokrat yang sudah banyak makan garam mendaftarkan diri. Siapa dia ?…tak lain adalah sosok perempuan cantik bernama Emy Wahyuni Dwi Lestari. Pantauan media, Emy Wahyuni adalah sosok yang selama ini sudah membuktikan pengabdiannya untuk masyarakat baik sebagai Anggota Legeslatif maupun sebagai Kader Partai Demokrat.

Pertanyaannya apakah karena elektabiltas Partai Demokrat yang semakin hari semakin meningkat atau karena yang lain. Untuk itu daripada penasaran awak media gali keterangan dari Emy Wahyuni Dwi Lestari dan inilah jawabannya,

“Begini mas, saya daftarkan diri jadi Bacaleg lewat Partai Demokrat ini bukan karena elektabilitas Demokrat yang meningkat. Saya ingin diberi kesempatan lagi menjadi abdi atau wakil rakyat, dan bagi saya melalui Partai Demokrat paling tepat dan pas. Kenapa begitu, karena di Partai Demokrat bisa saya katakan baik dari sisi program maupun kebijakannya pusat sampai daerah, orientasi dan keberpihakannya adalah kepentingan rakyat. Artinya siapapun yang ada di Legeslatif lewat Partai Demokrat, harus sejalan dengan program dan kebijakan Partai yaitu memperjuangkan nasib rakyat. Dan itu sudah saya rasakan selama ini, intinya kalau memang mau ngabdi kepada rakyat melalui Partai Demokrat yang paling tepat”, jawab Emy Wahyuni Bacaleg berparas cantik itu. (r35).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *