Usung Tema “Bangunlah Jiwa dan Raganya” UPTD SMPN 1 Geger Bangkalan Geler Lomba PBB

BANGKALAN | Kabaroposisi.net – Sebagai salah satu upaya maksimalisasi dalam Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM Berubah) dengan mengusung tema “Bangunlah Jiwa dan Raganya”. Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Geger, Kecamatan Geger, Kabupaten Bangkalan, menggelar kegiatan lomba PBB ( Peraturan Baris Baris), sabtu (11/2/23).

Kegiatan yang diadakan tersebut, bertempat di halaman SMPN 1 Geger, dan diikuti sebanyak 17 lembaga sekolah dasar (SD) diwilayah kecamatan setempat.

Dalam lomba tersebut, diketahui SDN Campor 1 berhasil menyabet juara 1 dan disusul oleh SDN Kampak 3 meraih juara 2, serta SDN Kampak 2 sebagai juara ke 3.

Selain menyabet juara 1, SDN Campor 1 juga terpilih sebagai peserta favorit dalam ajang perlombaan itu.

Kepala UPTD SMPN 1 Geger Siti Yaumah, menyampaikan dengan pelaksanaan lomba ini diharapkan dapat menanamkan nilai-nilai karakter, meningkatkan nasionalisme, dan menjadi wadah bagi peserta untuk melatih keberanian yang berimbas kepada tumbuhnya rasa percaya diri yang kuat.

Ia juga menambahkan, kegiatan tersebut juga merupakan salah satu bentuk pemulihan pembelajaran pasca pandemi.

“Kemarin itukan covid selama 2 tahun dan selama itu juga semua kegiatan banyak yang vakum, jadi untuk mengaktifkan kembali semangat anak-anak dan bisa termotivasi kembali,” Ungkap Siti Yaumah pada media, selasa (14/2/23).

Dengan digelarnya perlombaan tersebut dirinya berharap dapat mencetak karakter generasi muda yang tangguh dan memiliki rasa nasionalisme dan patriotisme, serta dapat lebih disiplin dan patuh terhadap segala aturan. (fin)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *