Inilah Respon Ketua DPC Demokrat Banyuwangi Atas Putusan MA Tolak PK Kubu Moeldoko

Kabaroposisi.net.|BANYUWANGI – Viral di media,  Mahkamah Agung (MA) menolak Peninjauan Kembali (PK) yang diajukan kubu Moeldoko tentang kepengurusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat. Diketahui bahwa PK diajukan oleh kubu Moeldoko setelah 16 kali kalah dalam persidangan di Pengadilan.

Mersepon kabar ditolaknya PK kubu Moeldoko oleh MA Kader Demokrat Kabupaten Banyuwangi mengungkapkan perasaan bersyukur dan kegembiraannya, terutama Ketua DPC Partai Demokrat Banyuwangi Michael Edy Hariyanto, SH., MH. Kamis 10/8/2023 kepada awak media Michael mengatakan, sangat yakin kebenaran akan tetap berpihak kepada Partai Demokrat dan Ketua Umumnya Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

“Sejak awal saya meyakini kebenaran tetap berpihak kepada Partai Demokrat juga Ketum kami Mas AHY. Bayangkan saja sebanyak 16 kali masalah ini keluar masuk persidangan atas gugatan kelompok mereka mengobok-obok Partai Demokrat dan Mas AHY. Bukan hal yang mudah dan ini butuh perjuangan dengan tingkat kesabaran yang tinggi dan itu ada pada diri Mas AHY. Dan hasilnya kita lihat, kita dengar sendiri, Allah Swt Tuhan Yang Maha Esa tempatkan kebenaran untuk melindungi Partai Demokrat dan kepemimpinan Mas AHY”, tuturnya.

Ketika ditanya apa yang akan dilakukan DPC Partai Demokrat Banyuwangi sebagai ungkapan kegembiraan atas ditolaknya PK kubu Moeldoko. Dijawabnya dengan senyuman tipis sembari mengatakan,

“Kami gembira memang iya, tapi tidak ada yang berlebihan bagaimana kami mengungkapkan kegembiraan ini. Kami hanya ingin menyampaikan rasa syukur kepada Allah Swt, yaaa..bisa jadi kami akan gelar selamatan tasyakuran bersama Kader Demokrat di Banyuwangi. Karena apa, kemenangan Partai Demokrat dan Mas AHY tidak terlepas dari campur tangan kekuasaan Allah Swt Tuhan Yang Maha Esa. Saya pun selaku Ketua DPC mengajak kepada semua Kader Demokrat di Banyuwangi, mari kita ungkapkan kegembiraan ini dengan cara yang baik dan mengundang berkah dari Allah Swt.

Harapannya semoga kemenangan Partai Demokrat di MA berlanjut untuk kemenangan Partai Demokrat pada Pemilu 2024 mendatang”, pungkas dan harap orang nomer satu di Partai berlambang Bintang Mercy itu. (ktb).

Pos terkait