Tinggal 4 Desa Lagi Reward PBB 2022 Belum Realisasi Di Kecamatan Singojuruh

 

Kabaroposisi.net.|BANYUWANGI – Bermula dari sukses dalam hal penerimaan Pajak Bumi Bangunan (PBB) tahun 2022, Pemerintah Kabupaten Banyuwangi. Berikan reward kepada 11 Desa se Kecamatan Singojuruh berupa perbaikan infrastruktur jalan. Meski soal itu pernah ramai di media karena prosesnya yang menurut beberapa Kepala Desa harus buat proposal.

Reward yang sempat molor dan cukup ribet itu, akhirnya datang juga. Sebagaimana disampaikan oleh Yahmadi (Staf Kecamatan Singojuruh), reward PBB sudah terealisasikan dan sudah dilakukan perbaikan infrastruktur jalan di 7 Desa. Di antaranya disebutkan oleh Yahmadi 1. Desa Sumberbaru, 2. Desa Gambor, 3. Desa Kemiri, 4. Desa Singojuruh, 5. Desa Cantuk, 6. Desa Padang, dan, 7. Desa Singolatren.

Terpantau awak media dalam sekira beberapa hari ini, ada kegiatan pengerjaan perbaikan jalan di Desa Singojuruh, Desa Padang, dan Desa Kemiri. Kades Padang H. In’am mengaku sangat bersyukur reward sudah realisasi dan dilakukan perbaikan jalan dari Gapura  perbatasan Desa sampai depan Masjid. Reward perbaikan jalan untuk di Desa Kemiri dari titik nol simpang empat RTH Kemiri sekira 100 M ke arah timur tidak tembus Tegalmojo.

Sekdes Kemiri Helly saat dikonfirmasi, sama dengan Kepala Desa lain yang sudah terima reward PBB berupa perbaikan jalan. Mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Banyuwangi dalam hal ini Dinas Pekerjaan Umum Cipta Karya Perumahan dan Pemukiman (DPU-CKPP) Kabupaten Banyuwangi. Namun khusus Desa Kemiri, Sekdes Helly sedikit menyampaikan harapannya.

“Terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten khususnya Dinas PU Banyuwangi telah lakukan perbaikan jalan di Desa kami. Harapan kami, untuk jalan raya RTH Kemiri menuju Tegalmojo setelah sepanjang kira-kira 100 M sudah diperbaiki melalui reward. Masih sekira sepanjang 500 M lagi yang perlu dilakukan perbaikan karena rusak parah agar bisa nyambung 100% dari arah Tegalmojo”, ungkap Sekdes Kemiri.

Pengamatan awak media Senin 9/10/2023, bernalar apa yang disampaikan Helly (Sekdes Kemiri). Pemandangan ruas jalan arah Tegalmojo menuju Desa Kemiri, dari arah timur sekira kurang lebih 50 M kondisi jalan baik. Setelah itu sekira kurang lebih 500 M kondisi jalan rusak parah, sedikit jalan terlihat cantik dan nyaman dilalui sekira 100 M dari Bengkel Las sampai Perempatan RTH Kemiri karena baru kelar dikerjakan perbaikannya dari dana reward PBB.

Sementara yang sampai saat ini menunggu datangnya reward berupa perbaikan jalan ada 4 Desa diantaranta 1. Desa Gumirih, 2. Desa Alasmalang, 3. Desa Lemahbangkulon dan Desa Benelan kidul. Sementara sampai dilansirnya berita ini, Kepala Desa Lemahbangkulon, Kepala Desa Gumirih, Kepala Desa Alasmalang dan Kepala Desa Benelan Kidul belum didapat konfirmasinya. (r35).

Pos terkait