Desa Wisata Nusantara Bangsri Dengan Ikon Noyo Gimbal Berpeluang Masuk 15 Besar di LDWN 2023

Kabaroposisi.net | Blora – Lomba Desa Wisata Nusantara tahun 2023 yang diikuti 2007 desa di seluruh Indonesia, salah satu desa wisata Nusantara Bangsri mengikuti kompetisi tersebut dan mampu masuk 30 besar. Bahkan saat penilaian lapangan yang dilakukan oleh Tim dari Kementerian Desa, Selasa (7/11/23) memiliki peluang besar untuk masuk 15 besar terbuka lebar, Jika saja nantinya Desa Wisata Nusantara Bangsri masuk 15 besar, akan diundang ke Nusa Tenggara Barat (NTB) untuk menerima penganugerahan desa wisata nusantara.

Sementara itu Direktur Pembangunan Sarana dan Prasarana Desa dan Perdesaan, Direktorat Jenderal Pembangunan Desa dan Perdesaan Kemendes PDTT, Nursaid, mengatakan, dalam lomba desa wisata ini melewati beberapa proses seleksi, mulai proses administrasi proses presentasi hingga proses tahap verifikasi faktual sekarang ini. ” Ini dilakukan karena peserta menyampaikan presentasinya jadi apa yang disampaikan desa selama ini apa sudah sesuai fakta karena dari sini kita memilih 15 terbaik dari 2 katagori pertama katagori desa wisata desa tertinggal atau berkembang dan yang kedua desa wisata desa maju atau mandiri,” ungkapnya

Bacaan Lainnya

Lebih lanjut Nursahid menyampaikan Unsur yang menjadi penilaian antara lain; aspek ekonomi, aspek sosial dan budaya dan aspek lingkungan. Setelah dinyatakan lolos tahap 45 besar, peserta harus mempresentasikan berbagai aspek dalam pengelolaan Desa Wisata yang didaftarkan. ‘’Diantara aspek yang menjadi unsur penilaian juri, diantaranya aspek wisata berkelanjutan, aspek Sapta Pesona, kontribusi Desa Wisata terhadap PADes dan ketepatan antara data dan materi presentasi,” jelas Nursaid saat berada di Desa Bangsri Selasa ( 7/11/2023) sore.

Setelah Tim Juri melihat secara langsung dan apa yang dipresentasikan oleh Desa sudah sesuai, demikian Nursaid, ‘’ya kita lihat nanti semoga membawa hasil, pada intinya apa yang sudah dipresentasikan atau disampaikan pak kades sudah sesuai dengan faktanya,” tambahnya.

Bupati Blora Arief Rohman bersama Tim Penilai dari Kemendes PDTT serta Kades Bangsri, di lokasi wisata Noyo Gimbal

Bupati Blora Arief Rohman juga hadir dalam kegiatan tersebut mengucapkan terimakasih pada rombongan dari Kementerian Desa yang melakukan penjurian. Bupati mengaku terus mendukung pemerintah Desa untuk terus berinovasi dan berkreasi. “Kami terus mendukung Inovasi desa, selain Pemda , BUMD, dinas terkait juga kami libatkan dalam kemajuannya dan tentu diharapkan bisa terus dilakukan secara berkelanjutan,” ucapnya.

Bupati Blora Arief Rohman berharap Desa Wisata Nusantara Bangsri bisa masuk 5 besar. Bahkan akan sangat menyenangkan bisa masuk Tiga besar.

Bupati juga berharap keberadaan desa wisata ini bisa terus dibina, dan kedepannya dilakukan pengembangan secara berkelanjutan. “Ini salah satu destinasi wisata sudah mulai dikembangkan. Ada kereta, rumah kelinci dan beberapa wahana lain. Intinya keberadaan desa wisata ini bisa melibatkan masyarakat agar bisa mengurangi angka pengangguran,” harapnya.

Diwawancarai secara terpisah Kepala Desa Bangsri, Laga Kusuma menyatakan, ke depan akan terus melakukan inovasi atau pengembangan untuk Desa Wisata di desanya. “Saat ini sudah dibuat kereta mini, dengan rel sepanjang 500 meter ke depan lagi kita buat gebrak bikin waterboom kolam renang anak anak dan dewasa serta penginapan,” ujarnya

” Untuk modalnya nanti kita mengajukan bantuan keuangan dari pusat maupun propinsi, lebih lanjut menurutnya desa wisata itu mampu berdampak atau efeknya bisa dirasakan langsung pada masyarakat. Mohon doanya semoga Desa Wisata Bangsri bisa terus berkembang,” terangnya.(GaS)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *