Usai Dilantik, Eko Wahyudi Resmi Menjabat Kepala Desa Sumberbaru

Kabaroposisi.net.|BANYUWANGI – Pemilihan Kepala Desa serentak di 51 Desa se Kabupaten Banyuwangi digelar pada tanggal 25 Oktober 2023 lalu. Dalam proses demokrasi tersebut Panitia Pilkades masing-masing Desa sukses menentukan Calon Kepala Desa terpilih.

Salah satunya adalah Panitia Pilkades Sumberbaru Kecamatan Singojuruh, sukses menentukan Calon Kepala Desa terpilih atas nama Eko Wahyudi. Karenanya hari Jumat 15 Desember 2023, Eko Wahyudi dilantik oleh Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani menjadi Kepala Desa Sumberbaru untuk periode 2023 – 2029.

Bacaan Lainnya

Atas dilantiknya Eko Wahyudi sebagai Kepala Desa Sumberbaru, hujan ucapan selamat atas dirinya dari sanak kerabat dan kawan-kawan terdekatnya. Tentu tak dipungkiri ucapan selamat dan luapan kegembiraan juga datang dari masyarakat pendukungnya yang mampu mengantarkan Eko Wahyudi duduk di singgah sana Kepala Desa Sumberbaru.

Eko Wahyudi dalam konfirmasinya kepada awak media menyampaikan ucapan terima kasih dan mohon dukungan kepada masyarakat Desa Sumberbaru.

“Alhamdulillah mas, saya atas nama pribadi dan keluarga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Sumberbaru atas dukungan dan perjuangannya. Saya mengajak seluruh masyarakat Desa Sumberbaru kembali rukun bersatu. Kita tatap kedepan bersama bagaimana membangun Desa Sumberbaru bisa jadi lebih baik dan lebih maju. Saya selaku Kepala Desa siap dan terbuka menerima kritik, saran dan masukan dari siapapun selama untuk kebaikan bersama dan kemajuan Desa Sumberbaru”, ungkapnya.

Pantau awak media, Desa Sumberbaru sejak pasca pelaksanaan Pilkades hingga Eko Wahyudi Cakades terpili dilantik, sangat kondusif alias adem-adem ayem saja. (ktb).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *