Laksanakan Fardu Kifayah, Pemilik Warung Seblang Rutin Santuni Anak Yatim

Kabaroposisi.net.|BANYUAWANGI – Anak Yatim di 4 (empat) desa wilayah Kecamatan Singojuruh Kabupaten Banyuwangi. Rutin tiap bulan mendapatkan santunan dari keluarga besar H. Fauji pemilik Warung Seblang.

Untuk bulan ini tepatnya 24/6/2024 ada sebanyak 20 Anak Yatim menerima santunan diantaranya dari desa Cantuk, desa Singolatren, desa Padang, dan desa Singojuruh. Mereka dihadirkan ke Warung Seblang didampingi oleh para wali masing-masing. Pantauan awak media, mereka dihormati dan dijamu dengan baik oleh keluarga besar Warung Seblang.

Bacaan Lainnya

Pada kesempatan itu dihadirkan pula para Guru TPQ Yayasan Sosial Kemasyarakatan Al-Ikhlas, yang pendiriannya juga digagas oleh H. Fauji bersama tokoh masyarkat. Sebelum dilakukan penyerahan santunan digelar pembacaan tahlil dan doa bersama dipandu oleh Ustad Maksum.

Sebagaimana disampaikan oleh H. Fauji bahwa kegiatan menyantuni Anak Yatim rutin tiap bulan diadakan, begitu juga di Yayasan Al-Ikhlas. Hanya saja kalau di Yayasan Al-Ikhlas santunan diberikan selain kepada Anak Yatim, juga kepada kaum duafa. Untuk di Yayasan Al-Ikhlas rutinitasnya pada setiap kegiatan istigozah malam Selasa Kliwon.

“Kami hanya belajar bersyukur dan istiqomah berbagi kebahagian dengan Anak Yatim meski masih jauh dari sempurna. Kami belajar menyayangi Anak Yatim, sebagaiman kata para ulama, Nabi Muhammad, sangat menyayangi Anak Yatim.

Terlebih memang dalam risqi kita sesungguhnya ada titipan dari Allah Swt yaitu untuk fakir miskin dan Anak Yatim. Karena hanya titipan maka wajib hukumnya bagi kami dan keluarga untuk menyampaikannya. Kami hanya tetap ikhtiar saja, selebihnya kami berserah diri kepada Allah Swt”, tutur H. Fauji.

Ketika ditanya harapannya ke depan dari rutinitas menyantuni Anak Yatim itu. H. Fauji dengan tegas mengatakan semoga dirinya juga keluarganya, diberi hidayah tetap istiqomah bisa menyantuni Anak Yatim oleh Allah Swt. Soal yang lain-lain, lagi-lagi H. Fauji menegaskan apa kata kehendak Allah Swt. (r35).

Pos terkait