KABAROPOSISI.NET|Madiun, -Pelaksanaan pembangunan rabat beton yang berlokasi di RT 03 RW 01 desan Nglambangan kecamatan Wungu Kab Madiun telah usai dengan hasil yang sangat memuaskan.
Pembangunan tersebut merupakan realisasi dari anggaran Dana Desa (DD) TA 2024 dengan serapan anggaran RP 70.193.000,- .
Dengan hasil fisik bangunan 150M X 2.5M X 0.12M, dan dilaksanakan oleh TPK desa Nglambangan.
Dengan adanya pembangunan rabat beton ini tidak hanya berdampak pada terciptanya infarastruktur jalan yang nyaman akan tetapi juga memberikan lapangan pekerjaan kepada warga desa Nglambangan.
Pembangunan jalan rabat beton juga diharapakan akan meningkatkan taraf perekonomian warga dikarenakan mudahnya akses jalan.
“Ya semoga jalan bermanfaat bagi warga kami, dan saling merawat jalan bersama warga, tentunya dukungan warga sangat kita harapkan, demi pemerataan pembangunan jalan di desa Nglambangan, tentunya juga tidak lepas dorongan dari Pemkab Madiun*, ujar Kases Nglambangan Rudi Kristianto, (18/07/24).
Di era sekarang sangat perlu peningkatan infrastruktur terbangun, terutama jalan, karena sangat membantu perekonomian warga.
Terbukti pelaksanaan proyek jalan secara swakelola dan banyak menyerap tenaga kerja dari warga Nglambangan.
“Kita tidak lelah membangun desa, mari warga Nglambangan saling gotong royong, dan menjaga Kamtibmas”, imbuh Kases Nglambangan. (Pr@)