Inilah Pesan Pj Bupati Saat Pengukuhan Paskibraka Kabupaten Jombang Tahun 2024

Kabaroposisi.net | Jombang – Pj Bupati Jombang Teguh Narutomo mengukuhkan Putra Putri Terbaik Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka), yang akan bertugas pada HUT ke-79 RI tanggal 17 Agustus 2024, di Alun Alun Kabupaten Jombang.

Tampak hadir Forkopimda Kabupaten Jombang Kabupaten Jombang, Sekretaris Daerah Kabupaten Jombang, Staf Ahli, Asisten, dan Kepala OPD terkait lingkup Pemerintah Kabupaten Jombang, dan pelatih Paskibraka. Upacara pengukuhan digelar di Pendopo Kabupaten Jombang, pada Selasa (13/08/2024) malam.

Bacaan Lainnya

Menandai Upacara Pengukuhan, Pj Bupati Jombang Teguh Narutomo secara simbolis menyematkan Tanda Pengukuhan Lencana Merah Putih Garuda dan Kendit kepada perwakilan anggota Paskibraka.

Pj Bupati Jombang Teguh Narutomo menyampaikan ucapan selamat sekaligus motivasi dan pesan kepada Paskibraka Kabupaten Jombang.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Jombang, Saya mengucapkan selamat kepada adik-adik yang hari ini telah dikukuhkan sebagai anggota pasukan pengibar bendera pada Upacara Peringatan hari ulang tahun ke−79 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia di Kabupaten Jombang tahun 2024,” ucapnya.

Paskibraka Kabupaten Jombang adalah putra-putri terbaik Jombang yang telah berhasil melalui proses seleksi yang ketat dan penuh tantangan. Terpilihnya mereka merupakan bukti dari dedikasi, kerja keras, dan semangat juang yang tinggi, imbuhnya.

“Keterlibatan adik-adik dalam kegiatan ini juga merupakan bentuk penghayatan terhadap arti penting kemerdekaan dan komitmen untuk menjaga kedaulatan bangsa, melanjutkan nilai-nilai sejarah dan semangat nasionalisme kepada generasi muda sebagai penerus perjuangan bangsa,” tuturnya.

Paskibraka sebagai representasi dari generasi muda Indonesia yang berjiwa besar, memiliki semangat kebangsaan yang kuat, serta menjunjung tinggi nilai-nilai persatuan dan kesatuan.

“Pada saat mengibarkan bendera nanti, ingatlah bahwa kibaran bendera itu adalah saksi sejarah perjuangan para pahlawan yang telah berkorban jiwa dan raga untuk kemerdekaan yang kita nikmati saat ini”, tandasnya.

Pj Bupati juga mengingatkan bahwa setelah Paskibraka berhasil menyelesaikan tugas pengibaran bendera, bukan berarti tanggung jawab mereka telah berakhir. Namun demikian mereka akan kembali masyarakat untuk menjadi teladan bagi teman-teman sebayanya.

“Jadikan pengalaman ini sebagai modal untuk terus berkontribusi positif bagi bangsa dan negara. Paskibraka bukan hanya tentang mengibarkan dan menurunkan bendera, tetapi juga tentang bagaimana adik-adik bisa mengobarkan semangat kebangsaan dan cinta tanah air dalam kehidupan sehari-hari,” tuturnya.

Menurut Pj Bupati Teguh Narutomo, dalam setiap langkah yang kalian ambil, baik di lapangan upacara maupun di kehidupan sehari-hari, selalu pegang teguh nilai-nilai yang telah ditanamkan selama masa pelatihan. Disiplin, kerja keras, kerjasama tim, dan komitmen terhadap tugas adalah fondasi yang akan membawa adik-adik menuju masa depan yang gemilang.

“Jadilah pemuda-pemudi yang tidak hanya hebat dalam tindakan, tetapi juga dalam berpikir dan berperilaku. Jadilah generasi yang mampu membawa perubahan positif, yang mampu menjawab tantangan zaman dengan semangat kebangsaan yang teguh, dan yang mampu menjaga martabat serta kehormatan Bangsa Indonesia, ” pesannya.

” Dengan rasa bangga dan disertai doa, saya ucapkan selamat bertugas sebagai pasukan pengibar bendera pusaka pada upacara peringatan HUT Ke−79 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia tanggal 17 Agustus 2024 di Kabupaten Jombang. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kekuatan, kesehatan, dan keberkahan kepada adik-adik semua dalam menjalankan tugas mulia ini,” pungkas Pj Bupati Jombang Teguh Narutomo.(tyas)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *