Program Guru Penggerak Gelar lokakarya Bertema Bersama Guru Penggerak Bersatu Menggerakkan Pendidikan Indonesia

Kabaroposisi.net | Blora – Salah satu inisiatif Merdeka Belajar, terus menunjukkan hasil yang positif di Kabupaten Blora dengan Program Guru Penggerak, Hal ini terlihat dari penyelenggaraan Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar dengan tema “Bersama Guru Penggerak Bersatu Menggerakkan Pendidikan Indonesia” yang digelar di GOR Mustika Blora.

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekda Blora, Agus Puji Mulyono, menyampaikan bahwa Guru Penggerak telah berhasil menjadi katalisator perubahan dalam dunia pendidikan Blora. Mereka tidak hanya fokus pada pengembangan akademik siswa, tetapi juga menanamkan nilai-nilai Pancasila dan mendorong tumbuhnya karakter pemimpin sejak dini.

Bacaan Lainnya

“Guru Penggerak telah menjadi contoh bagi guru lain dan agen transformasi bagi ekosistem pendidikan di Blora. Mereka telah membuktikan bahwa dengan semangat dan inovasi, kita dapat menciptakan generasi muda yang berkualitas dan siap menghadapi tantangan masa depan,” ujar Agus Puji Mulyono.

Sementara itu, Kepala Balai Besar Guru Penggerak (BBGP) Provinsi Jawa Tengah, Darmadi, mengungkapkan bahwa program Guru Penggerak telah berhasil mencetak ribuan guru penggerak di seluruh Indonesia. Mereka diharapkan dapat menjadi pemimpin pembelajaran yang inspiratif dan mendorong lahirnya inovasi-inovasi baru dalam dunia pendidikan.

“Program Guru Penggerak adalah investasi jangka panjang untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. Kami berharap para Guru Penggerak dapat terus berkontribusi dan menjadi agen perubahan di sekolah masing-masing,” tegas Darmadi.

Kegiatan Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar yang dilakukan pada hari Minggu (27/10/2024), ini menjadi momen penting bagi para Calon Guru Penggerak Angkatan X untuk memamerkan hasil belajar mereka selama mengikuti program. Berbagai inovasi pembelajaran, seperti penggunaan teknologi, metode pembelajaran yang menarik, dan pengembangan kurikulum, dipresentasikan dalam acara ini.

Dengan semangat yang tinggi, para Guru Penggerak Blora berkomitmen untuk terus belajar dan berkembang. Mereka yakin bahwa dengan kolaborasi yang kuat antara guru, sekolah, dan masyarakat, pendidikan di Blora akan semakin maju dan berkualitas.(GaS)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *