Kabaroposisi.net | Blora – Setelah panen aya daun tembakau di wilayah kecamatan Banjarejo desa Balongrejo mengadakan Festival Tembakau yang di hadiri Bupati Blora Arief Rohman dan kepala DP4 kabupaten Blora dan Forkompincam Banjarejo, festival yang di ikuti kelompok tani tembakau diadakan pertunjukan merajang ( memotong tipis daun tembakau ) diselenggarakan pada hari Sabtu 28/12/2024
Bupati Blora Arief Rohman yang terpilih kembali di Pilkada 2024 dalam sambutannya Apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Desa Balongrejo dan seluruh panitia hingga festival tembakau ini terselenggara dengan baik. Semoga harapan untuk menjadikan festival ini sebagai ajang promosi produk unggulan desa dapat terwujud. Mari kita rajut kebersamaan. Semoga tahun depan bisa kembali digelar festival tembakau.
Arief Rohman berharap festival ini juga menjadi ajang penting untuk mempertemukan petani dan pengusaha atau para buyer tembakau dengan harapan ada transaksi, sehingga pangsa pasarnya semakin luas.
Kepada DP4, saya minta agar petani-petani tembakau ini terus didampingi, diarahkan untuk peningkatan kualitas dan kuantitas.
” Pemkab Blora, melalui DP4, berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas tembakau. Tujuannya agar harga komoditi pertanian itu tetap terjaga bahkan semakin tinggi. Saya tidak hanya ingin harga bagus, namun bagaimana tembakau kita kualitasnya semakin baik, dan memiliki daya saing dengan tembakau dari daerah lain, Pemkab akan terus konsisten untuk mempertemukan buyer dan petani melalui festival tembakau, ” ujar Arief Rohman
Bupati Blora berkeinginan kepada para petani agar memperlakukan tanaman tembakau mulai dari menanam, merawat, memanen mungkin hingga menjadi rajangan tembakau sesuai dengan standar, sehingga kualitas tembakau yang dihasilkan akan tetap baik.
Selain dinas P4 Bupati Blora memberikan arahan Kepada Dinas PMD, agar Desa Balongrejo untuk didampingi dalam upaya pengembangan potensi desa, tidak hanya dari sektor pertanian, tapi dari sektor lainnya. Bagaimana ke depan festival ini bisa dilaksanakan dengan lebih baik, bisa melibatkan lebih banyak orang, dan menimbulkan multiplayer effect yang baik.
Hadirin sekalian yang berbahagia.Pertama-tama, marilah kita panjatkan puji syukur ke hadirat Allah SWT, karena atas limpahan rahmat dan karunia-Nya, kita dapat berkumpul di Desa Balongrejo dalam acara Festival Tembakau yang luar biasa ini.
Sementara itu Ngaliman kepala Dinas Pertanian menyampaikan festival ini tidak hanya menjadi ajang perayaan hasil panen tembakau, tetapi juga wujud komitmen bersama dalam mendukung kemajuan sektor pertanian, khususnya komoditas tembakau yang menjadi salah satu unggulan di daerah ini.
” Tidak hanya sebagai sumber penghidupan, tetapi juga sebagai identitas budaya dan warisan kearifan lokal yang harus kita jaga, bersama sama kita semua perlu terus berupaya meningkatkan kualitas produksi tembakau agar mampu bersaing di pasar lokal, nasional, bahkan internasional, ” ucapnya
Kepala dinas Pertanian, Perkebunan, Perikanan dan Pangan Ngaliman mengatakan Sebagai bentuk dukungan, Dinas Pertanian berkomitmen untuk Memberikan pendampingan dan pelatihan teknis kepada para petani untuk meningkatkan hasil dan kualitas tembakau, menyediakan akses informasi pasar agar para petani dapat memasarkan hasil panen mereka dengan harga yang kompetitif, Mendukung inovasi dan teknologi pertanian yang ramah lingkungan demi keberlanjutan pertanian di daerah kita, ” terangnya
Sementara itu, Kepala Desa Balongrejo, Sri Amirin mengatakan, Alhamdulillah kegiatan di Balongrejo ini ada kegiatan festival tembakau, saya sangat bangga sekali karena didatangi dari Bupati Blora dan dinas-dinas terkait.
Lanjutnya, untuk tembakau sadana dan tembakau lokal tahun kedepannya biar meningkat lebih kualitas harus diperbaiki lagi. Alhamdulillah tidak banyak kendala, kemarin kalau tidak ada ini musim hujan masih ada panen lagi.
” Masyarakat bersama petani-petani yang tergabung dalam Gapoktan itu minta diadakan festival tembakau karena ini di Desa Balongrejo itu paling banyak penanam tembakau sekitar 50 Hektar dikecamatan Banjarejo, ” terangnya.
Lebih lanjut, harapan saya nanti tahun ke depannya petani tembakau lebih meningkat dan petani kita ada tambahan lagi 30 KK. Alhamdulillah petani sudah puas, sudah tahu hasil dari PT. Sadana. (GaS)