AREMAIYAH MENYAMBUNG PERSAUDARAAN DAN KATRESNAN DI LERENG GUNUNG BROMO

Malangraya , kabaroposisi.net -, komunitas AREMAIYAH berbagi sembako di Balai Desa TAJI , Jln. Simpang Tembus No.152 Kecamatan Jabung Kabupaten Malang (lereng gunung Bromo).

Di hadiri oleh BABINSA dan perangkat Desa Taji beserta penerima sembako gratis, Pelaksanaan minggu , (27/10/ 2019). Kegiatan Komonitas AREMAIYAH untuk dananya bersumber dari hasil  penggalangan dana murni dari iuran Anggota yang di namakan GUS-AR (Gerakan Uang Susuke Rokok Aremaiyah) yang setiap bulan di kumpulkan dan dibagikan pada setiap tiga bulan sekali.

“Melaksanakan Bagi- bagi sembako gratis bagi para janda, atau anak – anak dan warga yang kurang mampu akan kami tingkatkan, karena syariat sedekah kepada mereka ada lah hal yang paling wajib hukumnya,dan semoga penerima bantuan bisa sedikit merasakan kebahagiaan .” Tutur Ketua Bhagonk Ngalam.

Semoga kemesraan AREMAIYAH dengan para penerima bantuan semakin erat dan semoga dengan ada nya acara rutinan ini bisa terus bermanfaat bagi yang membutuhkan dan tidak hanya sebatas ini saja, tetapi perjalanan silaturahmi desa – desa lain pun akan dilakukan agar bisa dirasakan warga pelosok seluruhnya. ( Pi87)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *