Dandim Banyuwangi dan Forkopimda Laksanakan Upacara HUT RI Ke. 75.

KABAROPOSISI.NET.|BANYUWANGI – Senin, 17/08/2020 bertempat di halaman Kantor Bupati Banyuwangi Jl. A. Yani No.100 Kel. Taman Baru Kec. Banyuwangi Kab. Banyuwangi Letkol Inf Yuli Eko Purwanto, S.I.P Dandim Banyuwangi laksanakan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih Dalam Rangka Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke – 75

Kegiatan tersebut dihadiri oleh H. Abdullah Azwar Anas, M.Si (Bupati Banyuwangi, Kombespol Arman Asmara Syarifudin, S.IK, MH Kapolresta Banyuwangi, Letkol Inf Yuli Eko Purwanto, S.IP Dandim 0825/Banyuwangi, Letkol Laut (P) Joko Setyono, M. Tr. hanla Dan Lanal Banyuwangi, Moh. Rawi, SH, MH Kajari Banyuwangi, Saiful Arif, MH Ketua Pengadilan Negeri Banyuwangi, Yusuf Widiatmoko, S.Sos Wakil Bupati Banyuwangi, Made Cahyana Negara Ketua DPRD Banyuwangi, Perwira Kodim 0825/Banyuwangi, Lanal dan Polresta Banyuwangi.

Bacaan Lainnya

Tepat Pukul 10.17 WIB upacara peringatan 17 Agustus dilaksanakan, semua peserta upacara melaksanakan kegiatan tersebut dengan hikmat untuk menghormati kemerdekaan Republik Indonesia

Saat pelaksanaan Detik Detik Proklamasi perwakilan anggota Kodim 0825/Banyuwangi membunyikan sirine dan anggota provost menghentikan sejenak para pengguna jalan dan berhenti sejenak selama 3 menit dengan berdiri tegak sambil sikap sempurna saat detik-detik proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia ke-75. (Ktb/Pendim0825)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *