Reses di Kaligung Michael EH, Serap Aspirasi & Fokus Bagaimana Menggerakkan Ekonomi Masyarakat

KABAROPOSISI.NET | BANYUWANGI – Bertempat di Aula Serbaguna kantor Desa Kaligung Kecamatan Blimbingsari Kabupaten Banyuwangi Kamis 11/02/2021. Berlangsung acara Reses Anggota DPRD dapil 2 dari Fraksi Demokrat Michael Edy Hariyanto, SH sedari pukul 13:00 Wib hingga usai.

Ketua DPC partai berlambang Mercy yang juga selaku salah satu pimpinan di DPRD Banyuwangi itu, hadir ke Desa Kaligung. Didampingi Julistyo Puji Rahayu (Sekertaris DPC), Emy Wahyuni DL (Bendum DPC), Iwan Rudiyanto ( Ket. Bappilu DPC), jajaran pengurus DPC, DPAC Blimbingsari, jajaran pengurus Ranting Kaligung, dan para petinggi partai Demokrat yang lain.

Kepala Desa Kaligung Drs. Arifin selaku yang berketempatan menyampaikan terima kasih kepada anggota DPRD Michael Edy Hariyanto, SH. Yang telah memilih desanya sebagai tempat dilaksanakannya reses serap aspirasi masyarakatnya. Pada kesempatan tersebut Kades berharap agar apa yang menjadi aspirasi dari masyarakatnya bisa ditindak lanjuti.

Michael Edy Hariyanto mukaddimahi Resesnya dengan memberikan pemahaman kepada masyarakat Kaligung tentang apa itu Reses. Dijelaskan, bahwa Reses adalah kewajiban atau kesempatan bagi setiap anggota DPR untuk turun serap aspirasi masyarakat.

“Reses adalah kewajiban atau kesempatan bagi anggota DPR untuk turun serap aspirasi ke masyarakat. Dan saya memilih Reses di Desa Kaligung ini, saya ingin menyerap aspirasi apa yang diinginkan masyarakat Kaligung sampaikan kepada saya selaku wakilnya di DPR”, mukaddimahnya disambut aplouse hadirin.

Sebeleum Reses atau serap aspirasi dibuka, Michael singgung soal kenapa pengurus partai Demokrat melakukan pendataan sampai ke tingkat RT. Pendataan yang dilakukan oleh pengurus 5 KK di tiap RT dimaksutkan untuk memudahkan partai Demokrat ketika melaksanakan program pemberdayaan untuk menggerakkan ekonomi masyarakat. Dan penyaluran bantuan dari program bantuan sosial (bansos) yang dalam waktu tertentu partai Demokrat laksanakan.

“Pendataan 5 KK dalam satu RT dimaksutkan untuk memudahkan Partai Demokrat ketika nanti ada program pemberdayaan untuk menggerakkan ekonomi masyarakat. Apakah itu kegiatan usaha kecil atau UMKM dan yang lainnya, orang-orangnya sudah siap yang kemudian dibuat kelompok-kelompok usaha di lingkungan masing-masing sesuai keahliannya. Dan karena partai Demokrat dalam waktu tertentu ada bansos, maka setidaknya 5 KK di tiap RT itulah yang jadi prioritas pemerima bantuan dari partai Demokrat”, jelasnya.

Seperti biasa Michael meski singkat selipkan pendidikan politik kepada masyarakat. Tak henti-hentinya Michael mengingatkan masyarakat untuk tidak main-main dengan politik kalau tidak faham tentang politik. Ditegaskan bahwa Partai Politik adalah alat untuk memperjuangkan nasib rakyat. Semua partai politik baik dan punya tujuan yang sama yaitu bagaimana membuat nasib rakyat lebih baik.

“Silahkan memilih calon dari partai apapun, semua partai baik, tapi pilihlah yang orang-orangnya baik dan mau memikirkan rakyat. Meskipun Calon dari Demokrat kalau tidak baik jangan dipilih, tidak memilih calon dari Partai Demokrat tidak apa-apa asal yang baik. Karena kesejahteraan akan tercapai di Banyuwangi yang kaya raya ini apabila dikelola oleh orang-orang yang baik dan benar-benar berpihak kepada rakyat”, tegasnya.

Berikut setelahnya, Michael buka acara Reses atau serap aspirasi dari masyarakat Desa Kaligung yang hadir. Michael berikan kesempatan se luas-luasnya kepada masyarakat untuk menyampaikan keinginannya. Beberapa perwakilan pun antusias menyampaikan aspirasi dan keinginannya. Ada yang mengusulkan perbaikan jalan, dan fasilitas umum, dan saluran irigasi. Ada pula yang mengusulkan program bantuan untuk pemberdayaan masyarakat dan UMKM. Dan ada yang hanya minta bantuan kawalan usulan-usulan Pemerintah Desa yang sudah masuk tapi belum realisasi. (r35).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *