Kabaroposisi.net | BANYUWANGI – Seperti Desa yang lainnya hari ini Kamis 3/6/2021, Pemerintah Desa Balak Kecamatan Songgon Kabupaten Banyuwangi. Gelar kegiatan Vaksinasi untuk warga Lansia putaran ke – 4 dari rencana kegiatan sebanyak 9 putaran.
Sebagaimana disampailan Bhabinkamtinmas Desa Balak Aipti Trisabdono, untuk pelaksanaan Vaksinasi Lansia yang bertempat di Pendopo Desa hari ini. Pemerintah Desa hadirkan warga Lansia dari Dsn. Tampak Bayan dan Dusun Wonorejo dengan target sasaran undangan kehadiran pada sebanyak 123 warga Lansia.
Namun di luar dugaan karena antusias warga luar biasa untuk mendapatkan suntikan Vaksin demi aman dari Covid-19. Dari target sasaran direncanakan sesuai undangan sebanyak 123 orang, ternyata yang hadir sebanyak 252 orang. Berikut diurai rinciannya dari kehadiran 252 orang yang bisa dieksekusi suntik Vaksin sebanyak 227 orang. Yang mana sebanyak 25 orang tertunda karena catatan,
kesehatan, dan 3 orang tidak memenuhi syarat untuk divaksin karena resiko tinggi.
Sementara Kepala Desa Balak Kurnia Cahya Samanhudi alias Yayak, dikonfirmasi via selulernya (WhatsApp). Desa Balak mendapatkan kuota sebanyak 1.103 dosis pada kegiatan Vaksinasi warga Lansia. Dan sampai kegiatan Vaksinasi putaran ke – 4 ini, warga yang sudah menerima suntikan Vaksin sebanyak 577 orang dan yang tertunda sebanyak 69 orang.
Lebih lanjut Kades Yayak meyakini target 1.103 akan terpenuhi bila mengacu hasil kegiatan putaran ke – 4 sudah mencapai 50 % lebih. Dipastikan dalan 5 putaran kegiatan lagi, sisa sekitar 40 % lebih (526) orang akan terpenuhi. Disampaikan juga solusi untuk capai target Tiga Pilar Desa Balak, dibantu Kepala Dusun dan para Ketua RT. Terus bergerak bersama-sama sinergi melakukan sosialisasi dan maksimalkan mobilisasi saat kegiatan. (r35).