Polresta Banyuwangi Melalui Polsek Singojuruh, Distribusikan Bansos Dari Kemenko Marves RI

Kabaroposisi.net | BANYUWANGI – Polsek Singojuruh melalui para Bhabinkamtibmas masing-masing distribusikan Bantuan Sosial (Bansos) berupa paket beras dari Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman Dan Investasi (Kemenko Marves) Republik Indonesia di 11 Desa Selasa 27/7/2021.

Sebagaimana disampaikan Kapolsek Singojuruh Iptu Abd. Rohman, SH, Bansos dari Kemenko Marves RI melalui Polresta Banyuwangi berupa paket 5 Kg beras. Selanjutnya pendistribusian melalui Polsek untuk diserahkan kepada warga warga terdampak Covid-19. Tentang data warga penerima bantuan, Polsek berkoordinasi dengan Pemerintah Desa untuk menentukan siapa saja yang berhak sebanyak 30 warga terdampak tiap Desa.

Kegiatan pendistribusian Bansos dari Kemenko Marves RI oleh Polsek Singojuruh melalui Bhabinkamtibmas berlangsung sedari pukul : 09:00 Wib hingga selesai. Salah satunya terpantau media di Desa Singolatren pada sekira pukul 15:00 Wib. Bhabinkamtibmas Bripda Puguh Prayogo didampingi Kepala Desa Singolatren dan para Kepala Dusun. Menyerahkan amanah kemanusiaan itu kepada sebanyak 30 warga yang berhak.

Kepala Desa Singolatren Apandi menyampaikan ucapan terima kasih kepada Polresta Banyuwangi dan Polsek Singojuruh. Yang telah menyampaikan amanah penyerahan Bantuan Sosial (Bansos) dari Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman Dan Investsi (Kemenko Marves) RI untuk warganya. Menurut Kades Apandi, bantuan paket beras tersebut sangat membantu kebutuhan warganya, apalagi di saat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). (r35).

Pos terkait