Kabaroposisi.net.| BANYUWANGI – Bertempat di Wisata Hutan Pinus Dusun Sumberagung Desa Sumberbulu Kecamatan Songgon Kabupaten Banyuwangi Rabu 8/3/2022. Berlangsung acara Penyerahan Anugerah oleh TIMES INDONESIA 2021 kepada para pihak/tokoh di Kabupaten Banyuwangi.
Acara yang berlangsung sedari pukul : 09:00 Wib s/d pukul : 11:30 Wib tersebut dihadiri oleh Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani Azwar Anas, Dandim 0825 Banyuwangi diwakili Kapten Surahman (Danramil Songgon), Wakil Ketua DPRD Banyuwangi Michael Edy Hariyanto, SH (Diwakili), Dispendik Banyuwangi Suratno, S.Pd.,MM, Sekdin Kominfo dan Persandian Kab. Banyuwangi Rahmawati Setyoardini, S.IP.,MPA, Kadisbudpar Banyuwangi M. Yanuar Bramuda. Tak luput kehadiran para pihak/tokoh penting di Banyuwangi yang juga mendapatkan Anugerah dari TIMES INDONESIA.
Entah ini suatu kebetulan atau keberuntungan, bahwa dari sebanyak 13 penerima Anugerah salah satunya adalah Wakil Ketua DPRD Banyuwangi dari Fraksi Demokrat yaitu Michael Edy Hariyanto, SH. Yang pada hari Sabtu 12 Maret 2022 akan merayakan Hari Ulang Tahun kelahirannya. Bisa jadi Anugerah dari TIMES INDONESIA dimaknai sebagai “Kado Spesial” untuk Michael Edy Hariyanto, SH di hari Ulang Tahunnya.
Tak gemen-gemen Anugerah yang diberikan TIMES INDONESIA kepada sosok Michael Edy Hariyanto ini, yaitu Anugerah sebagai “PELOPOR EDUKASI POLITIK MODEREN”. Yang mana tentu bukan tanpa alasan kenapa Anugerah luar biasa itu diberikan kepada Michael oleh TIMES INDONESIA. Terlebih pantauan media selama ini, memang Michael dalam kegiatannya baik selaku salah satu pimpinan DPRD juga selaku Ketua Partai. Ketika bertemu dengan masyarakat/konsituennya tak pernah meninggalkan yang namanya memberikan pendidikan politik.
Ini kalimat yang sering terlontar dari Michael ketika berikan pendidikan politik kepada masyarakat dalam kegiatan-kegiatannya selama ini,
“Bapak ibu tidak memilih wakil dari Demokrat tidak apa-apa kalau memang tidak baik, silahkan pilih siapapun, wakil dari partai apapun yang penting pilihlah yang baik-baik orangnya, yang betul-betul mau memikirkan rakyat. Jangan memilih wakil rakyat hanya karena siapa yang memberi uang, tapi pilihlan yang baik orangnya”.
Bak gayung bersambut apa yang disampaikan Michael saat dikonfirmasi awak media tentang apa kesan atau perasaannya menerima Anugerah sebagai “PELOPOR EDUKASI POLITIK MODERN”,
“Pertama saya mengucapkan terima kasih kepada Times Indonesia yang selama ini monitor dan menilai apa yang saya lakukan baik sebagai DPR maupun sebagai ketua Partai. Memang selama ini saya sering berikan pendidikan politik kepada masyarakat tidak hanya untuk kepentingan Partai Demokrat saja. Tapi untuk semuanya, kalau masyarakat ngerti tentang politik maka semua partai akan ikut merasakan hasilnya. Saya sering katakan kepada masyarakat pilihlah pemimpin atau wakil rakyat yang baik orangnya siapapun dan dari partai manapun. Karena suatu daerah bahkan negara maju dan tidaknya tergantung dari kebijakan-kebijakan politik. Kalau orang yang terpilih adalah-orang yang baik saya yakin 100% kebijakan-kebijakan yang dikeluarkan akan baik untuk rakyat”, ungkap Michael melalui seluler langsung Kamis 9/3/2022.
Sekali lagi Michael tegaskan ucapan terima kasihnya kepada TIMES INDONESIA, karena bertepan dengan Ulang Tahunnya mendapat penghargaan.
“Sekali lagi saya berterima kasih kepada Time Indonesia karena pas ulang tahun saya dapat penghargaan. Ini adalah hari yang istimewa di mana untuk menambah semangat saya untuk berbhakti kepada bangsa dan negara, khususnya untuk Kabupaten Banyuwangi. Dengan adanya penghargaan ini berarti pendidikan politik yang saya lakukan itu dianggap benar dan itu membuat saya semangat lagi untuk terus melakukan edukasi politik kepada masyarakat”, pungkasnya.
Sayangnya pada saat digelarnya acara Penyerahan Anugerah TIMES INDONESIA 2021, Michael Edy Hariyanto, SH sedang di luar kota. Maka kehadiran dan pemerimaan Anugerah dari TIMES INDONESIA diwakili oleh Ketua BPOKK DPC Partai Demokrat Banyuwangi Adriel Dany Kurniawan didampingi oleh Julisetyo Puji Rahayu (Sekertaris DPC) Partai Demokrat Kabupaten Banyuwangi. (r35).