Ada Kebakaran di Lembung timur, Satpol-PP Bid Pemadam Kebakaran Sumenep Kemana

Kondisi rumah yang terbakar

KABAROPOSISI.NET|Sumenep, – Sebuah rumah di dusun Langgundi Timur, Desa Lembung Timur, Kecamatan Lenteng, Sumenep, Madura, Jawa Timur habis dilalap si jago merah pada 7 Juli 2022 sekira Pukul 19.30 WIB.

Peristiwa tersebut membuat Hj Ernawati sang pemilik rumah beserta keluarga syok berat karena kehilangan tempat tinggal, akibat dari kejadian tersebut membuat seluruh harta benda hingga perhiasan berupa emas dan sejumlah uang tunai miliknya ikut hangus terbakar.

Bacaan Lainnya

Hj. Ernawati didampingi keluarga beserta kerabat dekatnya mengatakan, “pada saat waktu kejadian kami sedang tidak ada di rumah, semua menghadiri acara Imtihan bersama suami juga di desa Banaresep Barat setelahnya kami baru tahu setelah pulang tiba tiba banyak warga yang berusaha memadamkan api”, ucapnya 07/07,

Antusias Warga disini sangat kompak, kami berterima kasih kepada warga karena telah bahu membahu berusaha memadamkan api meskipun seadanya, walaupun juga hasilnya nihil, mudah mudahan bisa diberikan rejeki berlimpah agar dapat bisa bangun rumah kembali yang lebih layak juga, ”harapnya.

Disisi lain kepala desa Lembung Timur H. Abd. Latif membenarkan akan kejadian peristiwa tersebut, beliau berharap kepada pemerintah daerah kabupaten Sumenep untuk memperhatikan nasib yang menimpa warganya,

Dari peristiwa tersebut Alhamdulillah tidak ada korban jiwa karena semua tidak ada di tempat, dan untuk kerugian materi kira kira 30 jutaan mas, kemudian untuk penyebabnya sementara saya menduga akibat terjadinya konsletin Listrik, ”kata kades saat wawancara exclusip di kediamannya.

Harapan korban dan kami atas nama desa, semoga (korban) mendapat perhatian khusus dari Pemda Sumenep agar secepatnya memberikan bantuan yang sesuai dan layak, setidaknya biar bisa meringankan beban yang menimpa warga saya,

Sementara media ini belum tersambung dengan pihak Satpol-PP kabupaten Sumenep sebagai leading sektor pemadam kebakaran, dikarena pada saat menghubungi kasat pol PP melalui HP nya tidak dapat tersambung .(Mrw/har)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *