Peresmian Gapura dan Produk Desa Samiler Kayangan Jombang

Kabaroposisi.net | Jombang. Bupati Jombang Hajjah Mundjidah Wahab Meresmikan Gapura dan Launching sentra industri Kerupuk Samiler di hadiri sejumlah pengusaha dan masyarakat menjadi puncak Kegiatan Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia ke 77. Bertempat di balai Desa Kayangan Kecamatan Diwek Kabupaten Jombang. Jum’at (19/08/22)

Peresmian Gapura Dan Launching Desa Kayangan Sebagai Sentra Industri Kerupuk Samiler Dihadiri Bupati Hajjah Mundjidah Wahab di Desa Kayangan, Kecamatan Cukir, Kabupaten Jombang.

Bacaan Lainnya

Sementara itu, Camat Diwek Agus Solahudin ketika di wawancara menyampaikan kegiatan peresmian Gapura sentra industri Samiler di desa kayangan di hadiri Bupati Jombang Hajjah Mundjidah Wahab serta Forkopincam dan kepala desa SeKecamatan Diwek, jelasnya

Lanjut” Agus bahwa di Desa Kayangan ini sudah ada UMKM Industri Samiler harapan setelah diadakan kegiatan ini membuat gairah dalam peningkatan produksinya semakin kuat perekonomian khususnya di Desa Kayangan, Kecamatan Diwek, terangnya.

Dijelaskan pula UMKM di desa kayangan ada 40 pengusaha samiler,produk Samiler desa kayangan banyak yang dikirim luar Kabupaten Jombang ,misalnya Kediri, Pare dan sekitarnya, pesan Agus agar supaya produk Samiler ditingkatkan kualitas produk Samiler saja tapi harus berinovasi lagi dari bahan singkong Semisal gethuk,keripik dan lainya Sehingga masyarakat tidak bosan, ungkapnya. (sap)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *