SDN Jombang 4 Peringati Isra Mi’raj Undang Wali Murid Sebagai Ajang Silaturahmi

Kabaroposisi.net | Jombang – SDN Jombang 4 gelar Semarak Peringatan Isra Wal Mi’roj Nabi Muhammad SAW dan kajian Parenting dengan tema “Positive Think vs Positive Feeling” Dihadiri Kepala SDN Jombang 4 beserta segenap guru dan pengurus SDN Jombang 4, wali murid dan semua murid SDN Jombang 4 Jombang. Jum’at (17/02/2023).

Acara Isra Mi’roj dimulai pukul 08.00 dengan penampilan Tim Banjari SDN Jombang 4 sebagai Pra Acara dan dilanjutkan dengan lantunan Surah Al Isro oleh salah seorang peserta didik kelas akhir.

Kepala SDN Jombang 4 Drs. Achmad Sudarto Basuki,ketika sambutan menyampaikan kegiatan Parenting ini adalah untuk kedua kalinya setelah tahun lalu, Perdana dilaunching. Semoga Kegiatan yang baik, tetap berlanjut seterusnya.

“Kegiatan ini sebagai ajang Silaturrahim dan dalam kesempatan ini melaporkan progress tentang pembelajaran di semester 1. Saya mohon partisipasi aktif orang tua untuk bekerja sama dengan pihak Sekolah dalam mensukseskan Kurikulum Merdeka, ” ujarnya. 

Di tempat yang sama Ekananta Kusbyantari, S,Pd.Sampaikan pesan

kegiatan yang baik ini terus ditingkatkan agar kualitas pendidikan khususnya di jombang 4 makin baik/ meningkat.Semua tidak lepas dari dukungan orang tua dan masyarakat.Oleh sebab itu harapan saya, masyarakat khususnya, masyarakat orang tua/ wali murid SDN Jombang 4 selalu mendukung program sekolah yang baik,meningkatkan ke peduliannya terhadap anak dan sekolah, menjalin komunikasi yg baik dengan sekolah, memberikan masukan, saran dan kritik yang membangun agar layanan dan mutu pendidikan di SDN Jombang terus meningkat. Juga titip keamanan sekolah,ujarnya

Di sampaikan juga dari Narasumber Mochamad Mahir Haqiqi, S.Pd menyampaikan tentang perbedaan makna dari Positive Thinking (Berpikir Positif) dan Positive Feeling (Berperasaan Positif).

“Dalam Bahasa Syar’i (spiritual), Berperasaan Positif-lah yang diartikan sebagai Husnudzon (Yaqin dengan segala ketetapan dan taqdir oleh Allah baik yang menggembirakan kita ataupun yang buruk, yang menyusahkan kita).

“Berpikiran Positif sangat baik, namun Berperasaan Positif harus didahulukan. 

Efek berlatih untuk memiliki persiapan Positif adalah hati menjadi tenang dan tenteram, serta menerima segala yang Allah sudah taqdirkan sebagai bentuk dan Cara Allah menyayangi kita sebagai hamba-NYA, ” ungkap Mahir. 

Sementara Husnudzon juga menghasilkan qolbun Salim (hati yang tenang).

“Sabar, Husnudzon, dan Ikhlas itu memang sulit, tapi bukan tidak mungkin. Dan mari kita sama-sama berlatih, ” pungkasnya.(sap)

Pos terkait