Kabaroposisi.net | Kediri – Tim porprov putri kota Kediri melakukan uji coba melawan Arseda di lapangan SMPN 1 Purwasri kabupaten Kediri Minggu 19/03/2023
Anton pelatih tim Putri Porprov Kota Kediri kepada awak media menjelaskan bahwa pertandingan persahabatan ini di perlukan karena untuk evaluasi hasil latihan selama ini. Meski kita kesulitan mencari lawan tanding ujicoba, kita bersyukur mendapatkan lawan yang lumayan bagus sehingga bisa mengevaluasi Tim. Kita akan terus melakukan latihan dan memperbaiki tim agar bisa berlaga di Porprov dan membawa nama baik Kota Kediri.
Kemenangan Telak Tim Sepakbola Putri kota Kediri lawan Arseda untuk menambah semangat mental bertanding di lapangan ,Selain kompak dalam mengimplementasikan strategi bermain, dorongan dari pengurus Askot PSSI Kota Kediri menambah semangat anak asuhnya.
“Alhamdulillah, kehadiran orang tua dan ketua Askot kota Kediri beserta jajaran menjadi motivasi dan energi khusus saat anak anak bermain,” jelasnya.
“Para pemain sangat kompak dan percaya diri dalam mengolah bola di lapangan, itu strategi dan skema yang diberikan saat latihan,” akunya.
Sementara itu ketua Askot PSSI kota Kediri Tomi Ari Wibowo menambahkan Kemenangan tersebut, disambut gembira seluruh pemain, Official tim dan jajaran pelatih termasuk orang tua dan pengurus Askot yang hadir langsung menyaksikan pertandingan.
“Kemenangan ini kami persembahkan untuk seluruh masyarakat kota Kediri, terus berikan dukungan dan do’akan agar tim putri Porprov kota Kediri bisa menjadi kebanggaan masyarakat kota Kediri” tuturnya. (Uli)