Bantuan Sapi Qurban Dari Jokowi Sempat Ngamuk Sebelum Di Sembelih

Kabaroposisi.net | Blora – Sapi dari Presiden Jokowi tersebut diserahkan oleh Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah Sumarno, didampingi Bupati Blora, H. Arief Rohman, kepanitia korban Masjid Roudhotul Jannah, Desa Sidomulyo, Kecamatan Banjarejo, Kamis (29/6/2023).

Tahun ini, di Hari Besar Idul Adha 1444 H, Blora ketiban sampur, mendapat kiriman sapi kurban dari Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. Sapi jenis Simmental dengan bobot 1 Ton lebih itu, adalah Desa Sidomulyo Kecamatan Banjarejo yang merupakan kampung halaman pesepakbola Indonesia, Pratama Arhan.

Sapi Qurban dari presiden, ini sempat mengamuk hingga tali pengikat sempat putus, panitia mengingatkan masyarakat yang menonton untuk hati hati dan menyingkir, yang kemudian beberapa saat sapi tersebut mulai tenang dan segera disembelih.

Sementara itu, Sekda Provinsi Jateng, Sumarno berharap momentum Idul Adha menjadi inspirasi untuk ikut berpartisipasi menangani kemiskinan di Jawa Tengah.

Sekertaris Daerah Provinsi Jawa Tengah Sumarno mengatakan, ” Bantuan sapi qurban dari presiden memang melalui proses dulu, kemarin ada verifikasi dari usul usul, hasil verifikasi disesuaikan mana yang lebih membutuhkan dan diputuskan untuk desa Sidomulyo ini, mendapatkan bantuan dari presiden Jokowi,” ungkapnya

Saat penyerahan Bupati Arief meminta kepada panitia kurban agar menyembelih hewan kurban sesuai syariat Islam. “Saya serahkan dan titipkan sapi ini untuk dapat disembelih dengan baik berdasarkan syariat Islam. Juga tetap memperhatikan kesejahteraan hewan serta distribusikan kepada yang berhak,” ucapnya.

Bupati yang akrab dipanggil Gus Arie itu mengucapkan terimakasih kepada Presiden Jokowi atas pemberian bantuan sapi di Hari Raya Idul Adha 1444 H. “Atas nama masyarakat Kabupaten Blora, saya mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo, serta semua pihak yang terlibat.’’

Sapi Qurban dari presiden, ini sempat mengamuk hingga tali pengikat sempat putus, panitia mengingatkan masyarakat yang menonton untuk hati hati dan menyingkir, yang kemudian beberapa saat sapi tersebut mulai tenang dan segera disembelih.

Selain itu, Gu Arief juga mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Provinsi Jateng yang telah memberikan bantuan renovasi tiga Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) senilai Rp 60 juta rupiah. Juga atas bantuan 250 paket sembako senilai RP 60 juta rupiah.(GaS)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *