Semarak Peringatan HUT RI Ke 78 Tahun di Kecamatan Sepulu

BANGKALAN | Kabaroposisi.net – Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-78 tahun Korwil Kecamatan Sepulu menggelar serangkaian lomba gerak jalan jenjang sekolah dasar (SD) sederajat, selasa (15/8/23) pagi.

Selain sekolah dasar, jenjang sekolah menengah pertama (SMP) dan tingkat umum juga melaksanakan kegiatan serupa yang akan dilaksanakan pada siang nanti.

Kegiatan ini mendapat antusias dari pihak sekolah dan masyarakat setelah beberapa tahun vakum karena disebabkan Covid-19. Start/finish pada pelaksanaan lomba gerak jalan pagi ini berada didepan Mapolsek Sepulu.

Dukungan pun juga datang dari Polsek dan Koramil setempat dalam pengamanan pelaksanaan lomba gerak jalan ini.

Komandan Polsek dan Komandan Koramil mengerahkan seluruh anggotanya dalam rangka memberikan pengamanan dan kenyamanan kepada peserta lomba.

M. Fuad Lukman selaku Korwil Bidang Pendidikan Kecamatan Sepulu yang sekaligus menjadi ketua umum dalam kepanitian peringatan HUT RI ke 78 di Kecamatan setempat menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada kepala sekolah dan juga masyarakat yang telah mendukung pelaksanaan lomba ini baik tenaga maupun materi yang dikerahkannya.

“Karena kegiatan tahun ini yang pertama kali ada setelah vakum beberapa tahun, banyak permintaan atau usulan untuk macam-macam lomba yang perlu diadakan di kecamatan Sepulu utamanya gerak jalan dan karnaval harus ada.

“Dukungan masyarakat sangat kami harapkan agar kegiatan dan lomba-lomba perayaan peringatan HUT RI di Kecamatan Sepulu akan lebih semarak lagi,” ungkapnya. (Sul)

Pos terkait