Bakar Semangat Kader, AHY Perintahkan Caleg Kalbar Gaspol Menangkan Demokrat

Kabaroposisi.net.|Pontianak – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyemangati para Calon Anggota Legislatif (Caleg) Partai Demokrat Kalimantan Barat untuk bekerja maksimal memenangkan Pileg 2024.

Di sisa waktu 47 hari lagi, AHY mendorong para kadernya untuk terus bekerja keras turun ke lapangan untuk kemenangan Demokrat di Kalimantan Barat.

Bacaan Lainnya

“Waktu yang sangat singkat, tapi juga waktu yang cukup. Jika kita pagi siang malam, ketemu pagi lagi, bekerja secara serius, fokus turun ke lapangan, menyapa rakyat melakukan segala sesuatu untuk bisa memenangkan suara rakyat nanti,” tegas AHY kepada para caleg Demokrat yang hadir di Rumah Adat Melayu Kalimantan Barat, Pontianak (28/12).

“Mudah-mudahan juga bukan hanya di Pontianak, tapi di seluruh kabupaten/kota se-Kalimantan Barat. Semoga Kalimantan Barat semakin membiru. Ini bukti keseriusan, bukti semangat, dan komitmen kita semua,” tambahnya.

Selain kerja memenangkan Demokrat di Kalbar, AHY juga meminta para Caleg mengoptimalkan usahanya untuk mengamankan suara pada saat pemungutan suara nanti.

“Gaspol! Lebih baik kurang tidur sekarang, daripada tidak bisa tidur setelah 14 Februari nanti,” kata AHY disambut tepuk riuh ribuan hadirin.

Sebagai wujud komitmen untuk memperkuat dan mengamankan suara partai, AHY menyampaikan DPP PD akan membantu infrastruktur saksi di semua TPS se-Indonesia, termasuk di Kalbar. “Apa artinya dapat suara kalau nantinya ada yang mencuri suara. Karena itu, siapkan infrastruktur saksi di 17 ribuan TPS di Kalbar,” kata alumnus Kennedy School of Government, Harvard University, Amerika Serikat itu.

Tak lupa, AHY juga berpesan kepada para Caleg untuk mengamplifikasi 14 Agenda Perjuangan Partai Demokrat, yang meliputi bidang ekonomi dan kesejahteraan, SDM & lingkungan hidup, demokrasi & kebebasan sipil, hukum dan keadilan, serta tata kelola pemerintahan. “Jelaskan narasi perjuangan Demokrat! Menangkan hati, pikiran dan suara rakyat!” tegas AHY.

Sementara itu, Ketua DPD Partai Demokrat Kalimantan Barat Ermin Elviani menyatakan siap merebut kursi DPR RI dan pimpinan DPRD Provinsi Kalimantan Barat. “Saat ini kami lebih siap dari pada Pemilu sebelumnya. Koordinasi Caleg dan struktur juga solid. Demokrat akan menang,” katanya.

Elviani juga menegaskan bahwa jajaran DPD dan 14 DPC se-Kalbar akan bersinergi untuk mengembalikan kejayaan Demokrat. “Kita siap memenangkan Pemilu 2024, dengan cara-cara yang tetap menjaga nilai-nilai moral, etika, kehormatan dan persahabatan,” pungkasnya.

Hadir pada acara itu antara lain Caleg DPR RI Kalbar I Herzaky Mahendra Putra, Harti Hartidjah, Affandie, Rolando Mangatas, Djohansyah, serta Abang Hepi Tilanda, dan Caleg DPR RI Kalbar 2 Simon Fetrus, Evan Trisna Wijaya, Sundus, dan Parlindungan. (*red/kgr/bcr/csa)

Sumber : Herzaky Mahendra Putra
Kepala Badan Komunikasi Strategis/Koordinator Juru Bicara
DPP Partai Demokrat.

Pos terkait