Selamatan Ancak Sewu Akan Warnai Kegiatan Memperingati Hari Jadi Bayu Ke – 27

Kabaroposisi.net.|BANYUWANGI – Tak terasa pada tanggal 24 April 2024 sudah 27 tahun keberadaan Pemerintahan Desa Bayu Kecamatan Songgon Kabupaten Banyuwangi. Dalam rangka itu Pemdes Bayu bersama masyarakat tanggal 24 s/d 28 April 2024. Akan mengadakan serangkaian kegiatan perayaan memperingati hari jadinya yang ke – 27 yang disebut dengan istilah HARJAYU (Hari Jadi Bayu).

Sebagaimana disampaikan oleh Kepala Desa Bayu Ir. Yulia Herlina pada HARJAYU ke – 27 kali ini akan diwarnai dengan kegiatan antara lain. Pada tanggal Kamis 24 April Pemerintah Desa bersama Penitia Penyelenggara akan ziarah ke makam para tokoh pendahulu pendiri Desa Bayu. Sementara rangkaian kegiatan HARJAYU pada hari Sabtu 27 April sekira pukul : 07:00 WIB hingga selesai “Pengajian Umum dengan penceramah KH. Abdul Gofar dirangkai selamatan Ancak Sewu”. Sabtu malam sekira pukul : 19:00 WIB hingga selesai “Pagelaran Seni Budaya”, bertempat di halaman kantor Desa Bayu.

Bacaan Lainnya

Puncak acara HARJAYU pada hari Minggunya tanggal 28 April digelar “Jalan Sehat Berhadiah”, masyarakat juga akan disuguhkan hiburan Musik dengan aksi panggung Artis-Artis terkemuka di Kabupaten Banyuwangi. Yang mana menurut Kades Bayu, kegiatan-kegiatan sebesar itu dilaksanakan karena masyarakat menginginkan acara peringatan HARJAYU kali ini meriah namun tetap berkearifan lokal.

Ketika Kades Bayu Yulia Herlina ditanyak soal konsep “Ancak Sewu” seperti apa, dijelaskannya bahwa warga berpartisipasi akan membawa ancak terbuat dari pelepah daun pisang yang berisi nasi, ragam menu lauk pauk yang ditata sedemikian rupa di atas bambu dan dialasi daun pisang.

“Bancakan atau selametan adalah wujud syukur warga Bayu kepada Allah Swt, juga rasa terima kasih kepada para pendiri Bayu, hingga Bayu menjadi Desa Bayu seperti sekarang ini. Ancak sewu disiapkan oleh warga dan dimakan bersama oleh warga ini adalah bentuk gotong- royong warga Bayu yang harus terus dijaga dan dilestarikan. Harapannya Ancak Sewu pada HARJAYU kali ini akan jadi perekat kerukunan masyarakat Bayu”, jelasnya.

Ditambahkan oleh Kades Bayu, dalam acara tersebut akan diundanghadirkan tokoh-tokoh yang telah turut memberikan sumbangsih tenaga dan pikiran dan berjuang sehingga Bayu bisa menjadi Desa definitif. Tak kalah pentingnya dalam acara tersebut katanya juga mengundanghadirkan mantan Kades-Kades Bayu. (r35).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *