Mantap..!, Jargon Semangat Pada Muskablub ASKAB Kali Ini ASKAB Kompak, Kuat, Berdaulat.

Oplus_131072

Kabaroposisi.net.|BANYUWANGI – Sebanyak 178 Kepala Desa se Kabupaten Banyuwangi Selasa 23 April 2024, tumpleg hadir di Resto Daipoeng Watukebo Kecamatan Rogojampi. Kehadiran mereka dalam rangka Musyawarah Kabupaten Luar Biasa Asosiasi Kepala Desa Banyuwangi (Muskablub ASKAB).

Agenda utama Muskablub ASKAB adalah untuk memilih dan menentukan Ketua ASKAB untuk masa periode 2025 – 2028. Selain sejumlah Kepala Desa, hadir dalam acara tersebut Drs. Ahmad Faishol NS, MM, Plt. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Banyuwangi, jajaran Forpimka Rogojampi dan Blimbingsari, serta puluhan insan media.

Bacaan Lainnya

Jajaran kepanitiaan dibawah komando Haidir Zidqi (Kepala Desa Gladag) dkk, selain punya tujuan sukses melaksanakan Muskablub ASKAB. Bisa dibilang punya harapan besar kepada Kepala Desa se Kabupaten Banyuwangi yang disampaikan melalui moment tersebut. Hal tersebut media tangkap dari jargon semangat yang tertulis pada Baju/Kaos warna putih yang dikenakan para Kepala Desa yang hadir “ASKAB Kompak, Kuat, Berdaulat”.

Haidir Zidqi selaku Ketua Panitia Penyelenggara pada kesempatan tersebut menyampaikan, ASKAB adalah rumah besar bagi Kepala Desa se Kabupaten Banyuwangi. Muskablub ASKAB kali ini jadikanlah ajang perekat dan pemersatu sehingga ASKAB ke depan menjadi ASKAB yang Kompak, Kuat, dan Berdaulat. Dengan harapan keberadaan ASKAB bisa memberi manfaat kepada masyarakat juga Kepala Desa se Kabupaten Banyuwangi.

Harapan atau pesan moral “ASKAB Kompak, Kuat, Berdaulat” yang Panitia sampaikan pada Muskablub ASKAB. Mendapatkan apresiasi dari  Drs. Achmad Faishol, NS. MM selaku Plt. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Banyuwangi. Ia berharap ASKAB ke depan bisa lebih baik dalam hal komunikasi, koodinasi, dan kolaborasi dengan Pemerintah Daerah.

Al hasil secara keseluruhan pelaksanaan Muskablub ASKAB terpantau berjalan lancar dan sukses. Meski sebelum dilakukan pemilihan hujan intrupsi dari sejumlah Kepala Desa terhadap Pimpinan Sidang saat membacakan tata tertib pelaksanaan. Mereka mungkin berpandangan sama bahwa sukses melaksanakan kegiatan adalah penting, tapi tak kalah penting adalah prosesnya agar hasilnya bisa diterima semua pihak. (r35).

Pos terkait