BANGKALAN | Kabaroposisi.net – Kegiatan lomba OSN, FL2SN dan Pentas PAI tingkat Kecamatan Kokop resmi digelar di SDN Durjan 1, Rabu, (26/02/2025).
Acara ini berlangsung meriah dan dihadiri oleh sejumlah sekolah dasar negeri dan sekolah dasar islam serta sekolah dasar swasta di wilayah Kecamatan Kokop, dengan tujuan untuk menggali potensi akademik dan seni siswa.
Lomba MIPA diikuti oleh siswa dari berbagai sekolah yang menunjukkan kemampuan mereka dalam bidang matematika dan sains yang dilaksanakan secara online melalui google form dan quiz.
Sementara itu, FLS2N menampilkan berbagai jenis seni, mulai dari seni tari, nyanyi solo, kriya, gambar vercerita dan sedangkan pada pentas PAI ada lomba pildacil dan MHQ yang memukau penonton dan juri.
Setelah melalui serangkaian penilaian yang ketat, SDN Dupok 1 berhasil meraih predikat juara umum.
Keberhasilan ini membuat mereka berhak membawa pulang trophy piala bergilir yang sangat diimpikan oleh setiap sekolah yang sebelumnya dipegang oleh UPTD SDN Banda Soleh 1 yang di pimpin oleh Mohammad Syafi’i, S.Pd. secara berturut-turut memegang trophy piala bergilir (juara umum) selama 3 tahun terahir.
Kepala UPTD SDN Dupok 1 Yunita Farida, S.Pd. menuturkan saat di tanya oleh pihak media, dirinya bersyukur atas gapaian yang ia raih pada momentum kali ini.
“Tahun ini saya bersyukur bisa membawa trophy piala bergilir ke sekolah kami. Ini tak luput dari kerja keras teman-teman guru dan tenaga Pendidikan di sekolah kami.” ucapnya kepada media.
Sedangkan Koordinator Wilayah (Korwil) bidang pendidikan Kecamatan Kokop, M. Fuad Lukman, M.Pd. ditemui di lokasi saat lomba berlangsung menyampaikan apresiasinya terhadap para peserta yang berasal dari berbagai wilayah di Kecamatan Kokop.
Ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat menjadi ajang tahunan yang tidak hanya menumbuhkan semangat kompetisi, tetapi juga mempererat silaturahmi antar sekolah di Kecamatan Kokop.
“Kami berharap tahun depan dapat melibatkan lebih banyak peserta dan memperluas kategori lomba”, ujarnya Fuad.
Dengan suksesnya acara ini, tambahnya, diharapkan kualitas pendidikan di Kecamatan Kokop semakin meningkat, serta murid dapat terus mengembangkan minat dan bakat mereka di bidang sains dan seni. Imbuhnya. (Sul)