BANGKALAN | Kabaroposisi.net – Posyandu lansia merupakan pos pelayanan terpadu bagi masyarakat lanjut usia yang sangat penting dilakukan secara berkelanjutan.
Kegiatan tersebut juga merupakan kebijakan pemerintah untuk pengembangan pelayanan kesehatan bagi lanjut usia yang penyelenggaranya melalui program Puskesmas dengan melibatkan peran serta lanjut usia dan para pihak lainnya.
Oleh sebab itu, guna untuk maksimalisasi terhadap program tersebut, Puskesmas Jaddih Kecamatan Socah, Kabupaten Bangkalan menggelar kegiatan pembentukan Forum Gerakan Masyarakat (Germas) hidup sehat yang dipusatkan di Desa Sanggra Agung Kecamatan Setempat.
Adapaun kegiatan yang dilaksanakan tersebut, diantaranya pembentukan Forum Gerakan Masyarakat dan pemeriksaan berkala di Pos Pelayanan Terpadu (Posbindu) serta senam bersama yang dihadiri oleh Camata Socah, Kapus Jaddih, Polsek Socah Beserta Babinsa Desa setempat.
Dikatakan drg. Purwanti Kepala Puskesmas Jaddih dalam kegiatan ini advokasi dipimpin langsung oleh Kepala Desa Sanggra Agung dengan fasilitator tim UKM Puskesmas dan diisi dengan pembentukan susunan pengurus forum Germas.
Disamping itu juga membahas kegiatan pemberdayaan masyarakat melalui Germas dengan fokus pada penurunan angka stunting desa setempat.
Dijelaskan Purwanti pemeriksaan berkala di Posbindu balai Desa Sanggra Agung dengan sasaran peserta Germas dan pra lansia, diantaranya cek Hipertensi, Cek Gula Darah dan Cek Asam Urat dengan jumlah peserta 30 orang.
“Harapan saya melalui forum gerakan masyarakat hidup sehat di desa sanggra agung ini fokus pada penurunan angka stunting, yaitu melalui edukasi PHBS terhadap kader juga melakukan pembinaan sanitasi dengan STBM serta dengan senam bersama. Pemanfaatan Posbindu untuk pemeriksaan Penyakit Tidak Menular (PTM) bagi masyarakat Jaddih dan juga bisa diakses oleh semua masyarakat,” ucapnya drg. Purwati kepada media, selasa (7/6/22) siang.
Kegiatan diakhiri dengan senam bersama seluruh peserta forum germas dan posbindu serta pembagian hadiah untuk pemenang lomba germas dengan tema penanaman pekarangan dengan Toga yang diselenggarakan oleh PKK Desa Sanggra Agung,” tutupnya. (Sul)