Gemar Membaca Mencetak Generasi Emas Anak Bangsa

KABAROPOSISI.NET|Jombang, -Kelurahan Kepanjen bersama Dinas Perpustakaan dan Kearsipan kabupaten Jombang menggelar Sosialisasi Gerakan masyarakat gemar membaca kelurahan Kepanjen.

Dihadiri Lurah Kepanjen, camat Jombang, Babinsa, Bhabinkamtibmas, narasumber dari Dinas Perpustakaan dan sejumlah warga kelurahan Kepanjen. Di Gedung PKK kelurahan Kepanjen Jombang. Senin ( 27/6/2022 )

Bacaan Lainnya

Lurah Kepanjen Suwoko ketika sambutan menyampaikan gemar membaca adalah kebutuhan terutama para ibu untuk perkembangan anak.

“Jika ingin anak kita pintar harus sering membaca terutama pelajaran yang bermanfaat, ” ujarnya.

Menurutnya masa depan anak sebagai generasi penerus harus lebih cerdas, lebih maju, dan lebih berkembang baik dan positif.

“Sekarang banyak orang tua yang malas mengajari anaknya sehingga dimasukkan ke bimbingan belajar (bimbel) karena alasan kesibukan masing-masing, ” ucapnya.

Ditempat sama Camat Jombang Mudlor menyampaikan bahwa Al Qur’an juga terdapat surah yang berisi tentang anjuran untuk membaca, terutama tentang ilmu pengetahuan.

“Mayoritas dari kita adalah malas membaca padahal dengan membaca banyak manfaatnya. Di era globalisasi membaca tidak hanya di buku akan tetapi sudah ada di youtube dan aplikasi lainnya yang merupakan sumber pengetahuan, ” pungkasnya.( tyas/sap)

Pos terkait