ADAKAN MUSRENBANG, PEMERINTAH DESA PELEM SERAP ASPIRASI MASYARAKAT

KABAROPOSISI.NET|Tulungagung -Guna menyerap aspirasi masyarakat Desa, Pemerintah Desa Pelem, Kecamatan Campur Darat, Kabupaten Tulungagung menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Desa, di Kantor Desa Pelem, pada bulan Januari kemarin tepatnya Rabu, (18/01/2023).

Kegiatan Musrenbang desa ini dipimpin langsung oleh Kepala Desa Pelem Muji Alam, dan di hadiri oleh seluruh unsur pemerintahan Desa mulai dari Kepala Desa beserta perangkat, BPD Desa Pelem, Camat Campur Darat, Danramil, Kapolsek Campur darat, DPMDes Kepala Dusun, Tenaga Pendidikan, Tenaga Kesehatan, Ketua TP-PKK,Kader Posyandu, Kader Pembangunan Manusia (KPM), Tokoh Masyarakat, Ketua RT/RW dan Pendamping Desa, tokoh masyarakat, LPM, Karang Taruna serta pemuka masyarakat lainnya.

Bacaan Lainnya

Kepala Desa Pelem, Muji Alam saat membuka Musrenbang desa mengatakan kegiatan ini untuk membahas rancangan RKP Desa tahun 2023, menyepakati daftar usulan tahun anggaran 2024.

Muji Alam menjelaskan secara gamblang mekanisne usulan pembangunan melalui musrenbang desa tersebut

” Usulan ataupun mekanisme ini akan dilakukan dengan menyesuaikan dengan kemampuan anggaran dan mana yang lebih didahulukan untuk dilaksanakan,” papar Alam

Meski begitu, kegiatan Musrenbang ini dilaksanakan sesuai tahapan dan mekanisme yang telah ditentukan, yang bertujuan menyerap aspirasi dan mengangkat kembali usulan yang di tahun sebelumnya belum terealisasi, karena terkendala pandemi Covid-19.

Menurutnya pelaksanaan Musrenbang tahun ini kembali dilaksanakan seperti sebelum terjadi pandemi. Dia juga sangat mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini .

“Melalui mekanisme penganggaran yang dituangkan dalam bentuk RKA, dengan adanya kebijakan tersebut, tentunya dengan hal ini nantinya akan ada kesetaraan antara desa dalam mengawal aspirasi dan usulan masyarakat,”Ujar Alam

Hal itu secara otomatis akan membuat tugas dan fungsi kelurahan desa pelem menjadi lebih maksimal dalam merealisasikan kegiatan program pembangunan wilayah.

Kendati demikian Ide dan usul saran dari seluruh elemen masyarakat kami harapkan agar kami bisa tahu apa kehendak masyarakat demi kemajuan pembangunan desa, serta kita sama-sama mengawasi Anggaran dana pembanguan desa.,guna selanjutnya agar yang menjadi visi dan misi desa bisa lekas tercapai,”ungkap Kades.

Namun Perencanaan pembangunan ke depannya lebih menitik beratkan kepada skala prioritas kebutuhan dan masalah yang sangat mendesak untuk direalisasikan dalam bentuk program maupun kegiatan pada tahun perencanaan/ tahun yang akan datang, diantaranya Pemberdayaan Masyarakat, pecegahan stunting, Muspadi, Sektor Kesehatan, Pengembangan Wisata serta Pembangunan Karakter Manusia. Hal tersebut sesuai dengan arahan dan instruksi Pemerintah Pusat dan Daerah,”jelasnya.

Sementara itu, Camat Campur Darat dalam sambutannya menyampaikan bahwa hasil dari segala usulan maupun aspirasi masyarakat desa pelem ini nantinya akan dituangkan dalam Musrenbang desa dan tentunya tetap memperhatikan mana usulan yang sifatnya prioritas dan urgen pada tahun anggaran 2024,” ucapnya.

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan mampu membangun kesepahaman tentang kepentingan dan kemajuan desa dengan cara memotret potensi dan sumber-sumber pembangunan yang tidak tersedia baik dari dalam maupun luar. (Yd)

Pos terkait