Bantuan Beras 10 Kg Cair Dan Sudah Di Salurkan, Bawa KTP Saat Pengambilan

KABAROPOSISI.NET|Magetan, -Pemerintah mulai menyalurkan bantuan beras untuk keluarga penerima manfaat (KPM) di Kabupaten Magetan. Pendistribusian sekitar kurang lebih 54.754 KPBP, sedangkan di Desa Sayutan sendiri beras yang akan disalurkan sekitar kurang lebih 433 KPBP.

Hal ini setara yang dikatakan Aan Sugiarto Pemimpin Bulog Cabang Ponorogo didampingi Eksekutif Manager Kantor Pos Indonesia Kabupaten Magetan, Johan.

Bacaan Lainnya
Warga dalam pengambilan beras

Penyaluran ini dilakukan untuk pemenuhan pangan terutama saat menghadapi puasa dan Lebaran 2023. Jumat(14/04/2023)

Perum Bulog mendapatkan penugasan dari Badan Pangan Nasional untuk menyalurkan beras cadangan pemerintah. Khusus untuk Magetan jumlah penerima sekitar 54.754a penerima bantuan pangan. Penyaluran dari gudang Bulog ke penerima, disalurkan melalui PT. POS Indonesia.

“Jadi ini sudah disalurkan untuk 1 bulan alokasi, perintah dari Bapanas itu 3 bulan alokasi. Target dari Bapanas sebelum lebaran diselesaikan 1 alokasi, sisanya diselesaikan setelah lebaran. Khusus untuk Bulog, kami ditugaskan untuk menyalurkan 10 kg beras per penerima batuan pangan. Jumlah penerima di Desa Sayutan 433 penerima.”terang Aan Sugiarto

Terkait Hal itu Ann Sugiarto Berharap dengan adanya bantuan pangan dari pemerintah ini, apalagi mendekati moment lebaran kebutuhan masyarakat akan beras dapat terpenuhi. Untuk penerima bantuan diambilkan dari data penerima bantuan PKH dan BPNT yang pasti masuk indikator tidak mampu.

Multiplayer efek dari program ini adalah masyarakat yang tidak mampu tersebut tidak mengakses beras ke pasar akhirnya harga dipasar tidak lebih tinggi lagi. Jadi tujuannya selain membantu juga menekan inflasi.”Ujarnya

PT. POS sendiri ditugasi untuk handle dari gudang Bulog sampai ke penerima .Bantuan ini akan terus kita pantau pendistribusiannya dan dipastikan agar tepat sasaran disalurkan kepada masyarakat sesuai target dan langsung ke masyarakat by name by address,”Ungkap Johan

Kepala DTPHPKP (Dinas Tanaman Pangan Holtikultura, Perkebunan dan Ketahanan Pangan) Kabupaten Magetan, Ir.Uswatul Chasanah, MMA, Menyampaikam untuk pendistribusian di awasi oleh Pemerintah Kabupaten Magetan, disini Kami hanya melakukan monev (monitoring dan evaluasi), semua data penerimanya sudah ada, dengan adanya bantuan ini kami berharap bisa meringankan beban dan mengurangi inflasi, selain itu mari kita ajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama membangun ketahanan pangan mulai dari keluarga.(A.D.A)

Pos terkait