Calon Anggota DPRD Banyuwangi Dapil 7, Yuliawan Bambang Sukiyanto: Ekonomi Pedesaan (UMKM) Menjadi Prioritas.

Kabaroposisi.net.|Banyuwangi – Dimasa Kampanye Pemilu 2024 yang akan digelar nanti pada Tanggal 14 Februari 2024. Tak heran jika Semua Caleg dari berbagai Partai sudah mulai menggeliat melakukan kegiatan pendekatan kepada masyarakat dalam mencari dukungan demi kemenangan Partai dan otomatis dirinya sebagai Calon anggota DPRD di masing – masing Dapilnya.

Para caleg dalam menyapa masyarakat dengan memperkenalkan dirinya menyampaikan visi misi dan tujuannya untuk didukung dan dipilih serta berharap untuk duduk di Kursi DPRD kabupaten/Kota masing-masing.

Bacaan Lainnya

Seperti yang dilakukan oleh Yuliawan Bambang Sukiyanto caleg DPRD kabupaten Banyuwangi dari Partai Demokrat, yang Muda tampan dari Dapil 7 wilayah kecamatan Singojuruh, Songgon dan sempu. Datang dan menyapa kelompok Muslimah Jama’ah tahlil di Dusun Kencono Desa Sragi Kecamatan Songgon, (22/12/23).

Yuliawan Bambang Sukiyanto, yang akrab disapa Wawan dalam kesehariannya berkeinginan dan bertekad untuk memperjuangkan UMKM di pedesaan supaya ekonomi lebih meningkat.

“Ya mas.. saya akan memperjuangakan yang terutama UMKM didesa supaya ekonomi dipedesaan biar lebih maju dan meninggkat pesat. Mendorong anggaran pemerintah supaya banyak digunakan untuk meningkatkan ekonomi di pedesaan,” kata Wawan kepada media kabaroposisi.net.

Tak hanya itu Yuliawan Bambang Sukiyanto (Wawan) juga berkeinginan untuk memperjuangkan regulasi regulasi yang menguntungkan rakyat bawah (wong cili). Dengan cara turut mengawal seluruh program Pemerintah yang lebih mendorong dan menguntungkan utamanya bagi Rakyat miskin,” tegas Yuliawan.

Salamun selaku perwakilan dari Jama’ah Tahlil dan Muslimah Dusun Kencono, menyampaikan bahwa sangat berharap dan berkeinginan mempunyai Wakil Rakyat si DPRD Kabupaten Banyuwangi yang benar benar Berpihak dan peduli kepada Rakyat.

“Ketika sudah diberi amanah oleh Rakyat maka harus memperjuangkan keinginan rakyat, memikirkan ekonomi dipedesaan, mendorong UMKM naik kelas. Memperjuangkan kesejahteraan perempuan dari segi kehidupan sosial dan ekonomi. Dan yang sering disampaikan rakyat ketika sudah jadi dewan harus tetap turun menyapa masyrakat supaya tetap dekat kepada masyarakat,” Harap Salamun.

Pantauan media turut hadir Isyrofah Amaliyah Achmad sebagai Caleg DPRD Provinsi Jatim IV (Situbondo, Bondowoso dan Banyuwangi) juga memperkenalkan dirinya di hadapan para Kaum Muslimah dan Jama’ah Tahlil.

Subuah harapan dan permohonan disampaikan oleh Yuliawan Bambang Sukiyanto kepada Ibu – Ibu Muslimah dan Jamaah Tahlil serta kepada Masyarakat Dusun Kencono. Mohon doa dan dukungannya Agar dalam pemilu 2024 nanti bisa menjadi Wakil Rakyat yang Amanah sesuai jargon Partai Demokrat Harapan Rakyat adalah Perjuangan Demokrat, ” Tutupnya. (ktb).

Pos terkait