Desa Ngadi Kediri Bersama Puskesmas Tanggap Tanggulangi Corona

KEDIRI Kabaroposisi.net, _ Untuk menjaga situasi di wilayah Desa Ngadi agar selalu kondusif akibat virus corona atau Covid 19 Kepala desa Ngadi Drs Basuki Eko Margono bersama team Kesehatan dari Puskesmas Ngadi melakukan sosialisasi keliling pasar D8esa Ngadi kecamatan Mojo kabupaten Kediri Sabtu 21/03/2020.

Team medis memberikan penjelasan budaya hidup sehat

Sosialisasi ini sangat penting di berikan kepada masyarakat, karena untuk selalu mengingatkan dan memberikan edukasi dan pemahaman kepada masyarakat supaya lebih mengetahui cara dan pencegahan penyebaran virus corona atau Covid 19 dan sosialisasi dilakukan di wilayah pasar dan Pertokoan di Desa Ngadi.

Bacaan Lainnya

Dalam sosialisasi tersebut kepala desa Ngadi berjalan keliling memasuki di area dalam pasar di dampingi babinsa dan babinkamtibmas dan juga tiem kesehatan dari puskesmas sambil memberikan himbauan kepada masyarakat dan pedagang agar tidak panik dengan virus corona atau Covid 19.

“Untuk mencegah virus corona agar selalu menjaga kebersihan yaitu dengan perilaku hidup bersih dan sehat, biasakan mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, sementara waktu hindari tempat keramaian/berkumpulnya orang banyak, dan selalu berdoa agar kita terhindar dari virus corona atau Covid 19”, papar kades.

Disamping sosialisasi petugas kesehatan dari puskesmas Ngadi juga membagi bagikan brosur kepada pedagang pasar tentang pencegahan penyebaran virus corona.

Kepala UPTD Puskesmas Ngadi Dr Ratna sari mengatakan, “sosialisasi ini merupakan bagian dalam program Kediri Tanggap Corona. Memberikan informasi tentang COVID-19 yang sengaja digelar di ruang terbuka agar lebih banyak masyarakat yang teredukasi”, tegad dr Ratna.

TNI Polri Juga ikut berpartisipasi

“Kami dari Puskesmas Ngadi bersama pemdes ikut menggelar sosialisasi tentang COVID-19 di ruang-ruang terbuka. hari ini kita gelar di lokasi di area pasar Dengan materi sosialisasi yang diberikan antara lain pengertian COVID-19, cara mencuci tangan yang baik, hingga penggunaan masker bagi orang yang sakit dan petugas yang berhadapan dengan orang sakit.
Terkait mengedukasi langkah-langkah bagi masyarakat yang mengalami perubahan COVID-19, seperti demam tinggi, batuk, dan bersin.

“Jika ada warga yang mengalami seperti itu maka segera memeriksakan diri ke puskesmas dan istirahat yang cukup,” jelasnya. (uli)

Pos terkait